Dewiku.com - Jumlah klinik kecantikan semakin banyak setiap tahun. Semuanya menawarkan berbagai macam perawatan yang bisa dipilih untuk menunjang penampilan.
Sayangnya, tak sedikit orang malah memilih perawatan yang tidak sesuai kebutuhan. Akibatnya, mereka biasanya jadi merasa kurang puas dengan hasil tersebut, padahal sudah mengeluarkan uang yang tidak sedikit.
Melihat fenomena tersebut, Doctera Aesthetic Clinic hadir memberikan pengalaman terbaik dengan menghadirkan dokter ahli, staf profesional, produk terpilih, serta teknologi terkini. Klinik kecantikan ini berkomitmen memberikan layanan terbaik, mulai dari kontak pertama saat perjanjian, maupun saat kunjungan agar pasien mendapatkan kepuasan secara utuh.
"Kita semua menyadari, perawatan kecantikan bagi perempuan itu penting. Karenanya, kami menawarkan a journey to your timeless beauty, sebuah perjalanan yang tentu saja tidak instan, namun menjanjikan pengalaman yang berkesan, kenyamanan seolah tengah berada di rumah sendiri, serta hasil perawatan yang memuaskan," ungkap dr. Anjar Setianingrum, dilansir dari Suara.com.
Sang dokter yang telah berpengalaman lebih dari 10 tahun di bidang kecantikan itu menekankan pentingnya komunikasi dan edukasi. Ini agar pasien memahami betul perawatan yang akan dilakukan.
Pasien diharapakan tidak hanya fokus pada hasil, melainkan juga terlibat dalam prosesnya. Pasalnya, dr. Anjar percaya bahwa setiap pasien itu unik dengan value dan belief masing-masing.
Klinik kecantikan yang berlokasi di Tebet, Jakarta Selatan tersebut memiliki rangkaian perawatan lengkap dan sangat bervariasi sesuai kebutuhan juga prioritas pasien agar hasilnya optimal. Di antaranya perawatan untuk antiaging, mulai dari facial sesuai kondisi kulit, sofwave untuk lifting and tightening, hingga pico laser untuk rejuvenation dan meratakan skin tone.
"Adapula skin booster injection, thread lift, peeling, messo untuk body slimming, hingga infus vitamin C. Alokasi waktunya dapat dirancang sesuai kebutuhan dan kenyamanan pasien," tambah dr. Mei Dwi Rahajeng yang juga berpraktik di Doctore Aesthetic Clinic.
Layanan tersebut didukung peralatan berteknologi terbaru untuk memastikan hasil yang optimal, seperti Laser PicoCARE 450 dan Sofwave. Pasien juga cuma diberikan produk-produk terbaik dengan efikasi tinggi berstandar BPOM sehingga lebih terjamin keamanannya.
Baca Juga
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian