Dewiku.com - Soimah Pancawati secara konsisten eksis di dunia hiburan Tanah Air selama bertahun-tahun. Sang artis tampil menawan dalam hampir setiap kesempatan. Tak jarang, Soimah juga dipuji awet muda.
Sudah berusia 43 tahun, penyanyi dan komedian satu ini mempunyai postur tubuh terbilang proporsional. Wajahnya pun terlihat segar.
Hal itu rupanya juga sukses memancing rasa penasaran Ayu Ting Ting. Pelantun "Alamat Palsu" ini pun bertanya soal resep kecantikan perempuan yang sering disapa Mae tersebut.
Tak disangka, istri Herwan Prandoko itu mengaku tidak pernah pergi klinik kecantikan untuk perawatan khusus. Hanya saja, Soimah memilih untuk menjaga pikirannya agar tetap positif sehingga berdampak baik pula bagi tubuhnya.
Jawaban itu membuat Ayu Ting Ting tak puas. Dia tak percara Soimah tidak pergi ke klinik kecantikan tertentu.
"Masa lu nggak perawatan di (klinik) Jakarta?" tanya Ayu Ting Ting.
"Enggak di klinik-klinik. Enggak. Cuma pakai skincare di rumah," jawab Soimah.
Soimah lalu menjelaskan bahwa dia memiliki tipe kulit wajah yang tidak terlalu sensitif. Kulitnya juga mudah dirawat sehingga tak perlu ada treatment khusus.
"Kulitku kulit badak, tahan banting dari semua musim. Kulitku termasuk tahan banting. Pada nggak percaya, masa artis nggak pernah perawatan ke klinik. Emang lu pernah lihat gue ke klinik? Nggak pernah kan?" terang Soimah.
Baca Juga
Soimah mengaku sering merawat wajah dengan bahan alami yang ada di rumah. Kendati demikian, itupun tidak konsisten dia lakukan, tergantung suasana hatinya saja.
"Kadang-kadang gini, aku di kebun ada lidah buaya, aku ambil getahnya, terus dikasih putih telur, nanti buat masker. Kalau lagi pengIn, entar seminggu juga bosen, entar ganti apa lagi, suka-suka aku. Jadi Mae suka bahan-bahan alami," tandas Soimah.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian