
Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Gaya busana istri Gibran Rakabuming Raka, Selvi Ananda, bisa dibilang selalu mencuri perhatian. Hal ini terlebih setelah sang suami menjadi salah satu calon wakil presiden (cawapres) pada Pemilu 2024.
Banyak orang menilai Selvi Ananda memiliki gaya busana yang anggun. Ibu dua anak ini terlihat memesona tanpa kesan berlebihan.
Pilihan outfit maupun berbagai aksesori yang dipakai Selvi Ananda kerap disorot. Dalam berbagai momen, tak jarang dirinya kedapatan mengenakan fashion item mewah yang harganya bikin geleng-geleng kepala.
Melihat gayanya yang kerap menuai pijuan, apakah Selvi Ananda memiliki fashion stylist khusus? Tak sedikit orang yang penasaran tentang sosok di balik penampilan istri Wali Kota Solo ini.
Baca Juga
Dalam sebuah kesempatan, Selvi Ananda mengaku dirinya tidak memakai jasa penata gaya. Dia mengaku selalu menyiapkan sendiri apa yang mau dikenakan.
Selvi Ananda mengatakan, menentukan busana yang hendak dipakai tidak butuh waktu lama. Menurutnya, hal terpentinga adalah memilih pakaian yang nyaman dan enak dipandang.
"Kita besok mau acara apa, ya, disiapin. Ya, saya. Kan, saya yang pakai," ucap ibu Jan Ethes ini.
Dia juga mengatakan, "Ya, simpel. Eye catching, yang penting nyaman."
Selain itu, Selvi Ananda juga menjadi penata gaya suaminya. Dia malah mengaku lebih sulit menentukan busana untuk Gibran Rakabuming Raka ketimbang dirinya sendiri.
"Penatanya Pak Gibran, ya, saya. Dia pakai apa aja, ya, kalau sekiranya butuh apa, jadi saya yang siapin," ungkapnya.
"Sulit. Lebih sulit kebutuhan Bapak. Kalau saya, sesuka hati," tandas Selvi Ananda.
Terkini
- Vulnerable atau Oversharing? Menakar Batas Cerita Perempuan di Dunia Maya
- Merayakan Cinta Lewat Lagu, KOSTCON 2025 Hadirkan Konser OST K-Drama Pertama dan Terbesar
- Solusi Rambut Sehat dan Berkilau dengan Naturica, Wajib Coba!
- Kamu Terlalu Mandiri: Ketika Kemandirian Perempuan Masih Dianggap Ancaman
- Support System Seumur Hidup: Bagaimana Kakak Adik Perempuan Saling Menguatkan?
- Women News Network: Menguatkan Suara Perempuan dari Aceh hingga NTT
- Saatnya Berbagi Tugas di Dapur, Karena Memasak Bukan Hanya Tanggung Jawab Perempuan
- Lajang dan Bahagia: Cara Perempuan Menikmati Hidup Tanpa Tekanan Sosial
- Plan Indonesia dan SalingJaga Gelar Soccer for Equality, Dukung Kesetaraan Pendidikan Anak Perempuan NTT
- Paternity Leave Bukan Sekadar Cuti, Tapi Wujud Budaya Kerja yang Inklusif