Dewiku.com - Mahalini Raharja terlihat turut merayakan Lebaran bersama keluarga Rizky Febian. Hanya saja, busana yang dikenakan sang penyanyi menuai beragam komentar di media sosial.
Dalam unggahan Instagram, Mahalini tampak mengenakan atasan tanpa lengan saat merayakan Lebaran pada 10 April 2024. Kekasih Rizky Febian ini memadukannya dengan rok panjang.
Lantaran desainnya tanpa lengan, tak sedikit warganet yang kemudian menyebut busana pilihan Mahalini kurang pas untuk momen Lebaran.
Ada pula warganet yang berkomentar, "Netizen banyak amat yang sibuk sama bajunya Lini. Pasangan sama camer dan keluarga besarnya aja nggak ada yang protes."
Melansir Suara.com, Mahalini rupanya memakai koleksi jenama lokal bateeq. Berdiri sejak 2013, merek ini menawarkan produk batik fresh dan sangat fashion-forward.
Lalu, bagaimana dengan busana yang dikenakan Mahalini saat Lebaran bersama keluarga Rizky Febian? Pelantun "Sisa Rasa" ini diketahui menggunakan bateeq Short Cape Parang Wiar dengan motif batik parang yang menyerupai huruf "S". Koleksi busana ini diklaim melambangkan kegigihan dan keterhubungan.
Baju berbahan poliester ini hadir dalam siluet asimetris yang membuat pemakainya terlihat lebih modis. Pada laman resmi bateeq, harga koleksi Short Cape Parang Wiar disebut mencapai Rp1 jutaan.
Tak hanya baju atasan, rok yang dipakai Mahalini saat Lebaran tahun ini juga merupakan produk lokal. Dia memakai koleksi Lunar Flare Skirt Maxi dari brand yang berkantor pusat di Jakarta, Ecinos. Harganya terbilang cukup terjangkau, yakni hanya Rp259 ribu.
Baca Juga
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?