fashion-beauty

Cantik Tanpa Ribet, Tren Skinimalism Kian Digemari

Tren kecantikan skinimalism untuk kulit yang sehat alami semakin disukai.

Rima Sekarani Imamun Nissa
Jumat, 26 April 2024 | 10:45 WIB

Tren kecantikan skinimalism yang menawarkan pendekatan minimalis dalam merawat kulit semakin populer. Fokusnya adalah penggunaan produk-produk esensial untuk mendapatkan kulit sehat.

Berasal dari kata skin dan minimalism, tren ini menyarankan rutinitas perawatan kulit yang sederhana, tetapi menjadikan efektivitas dan kualitas produk sebagai prioritas. Tren ini juga mendorong pentingnya menjaga kesehatan kulit, alih-alih menutupi kekurangan dengan makeup berlebihan.

Ada beberapa hal penting yang perlu diperhatikan untuk memulai tren skinimalism. Dilansir dari Suara.com, berikut detailnya.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Angka Favorit Bisa Mengungkap Karakter Seseorang

1. Evaluasi Rutinitas Skincare

Perhatikan produk-produk yang digunakan saat ini. Identifikasikan mana yang benar-benar bermanfaat bagi kulit.

2. Pilih Produk Esensial 

Baca Juga: Ini Cara Kunto Aji Mengatasi Bau Ketiak, Bukan Mengandalkan Deodoran

Pilihlah pembersih, pelembap, dan tabir surya yang sesuai dengan jenis kulit.

3. Jika Diperlukan, Tambahkan Produk atau Perawatan Lain

Jika punya masalah kulit tertentu, seperti jerawat atau garis halus, kamu dapat menambahkan produk atau perawatan lain sesuai kebutuhan.

4. Konsisten

Gunakan produk secara rutin dan patuhi rutinitas perawatan kulit yang sederhana.

Loading...

Inovasi kecantikan yang bisa jadi pilihan adalah memanfaatkan perawatan Belotero Revive dan aplikasi analisis kulit Belotero berbasis Artificial Intelligence (AI) bernama 'Come Closer'. Keduanya baru saja diluncurkan Merz Aesthetics.

"Dengan kemajuan yang terjadi di industri kecantikan, meningkat pula minat masyarakat dalam mendapatkan solusi efektif untuk memperbaiki tekstur kulit, mengurangi kerutan, dan mengatasi masalah pigmentasi, namun juga tetap memerhatikan waktu pemulihan dan risiko," kata dr. Fifin Marini, M. Biomed AAM, President Director of Profira Aesthetic & Anti Aging Clinic.

"Hal ini mencerminkan pergeseran budaya yang lebih luas menuju masyarakat yang lebih memprioritaskan perawatan diri dan kecantikan paripurna untuk mencapai bare face beauty," imbuhnya.

Dengan aplikasi analisis kulit Belotero, kamu akan mendapat wawasan tentang masalah kulit dan pilihan perawatan yang sesuai. Jadi, kamu bisa menentukan sendiri perjalanan perawatan kulitmu. 

Baca Juga: Jarang Mandi Kayak Tasya Farasya? Dokter Kulit Ternyata Bilang Begini

Sementara, Belotero Revive sebagai injeksi Bare Skin Glow Booster memiliki keunggulan dengan keunikannya terkait peremajaan kulit dari dalam. Dengan kombinasi kandungan hyaluronic acid (HA) dan glycerol, manfaatnya tak hanya meningkatkan kesehatan kulit, tetapi juga memberikan penampilan awet muda. 

fashion-beauty

4 Tas Hermes Sarwendah, Super Mewah Paling Murah Rp500 Jutaan

Inilah beberapa koleksi tas Hermes yang pernah terlihat dikenakan Sarwendah.

fashion-beauty

Rekomendasi Blendie Bar, Sensasi Baru Membersihkan Alat Makeup

Aeris Beaut menghadirkan Blendie Bar dengan aroma parfum Kitschy.

fashion-beauty

Jadi Istri Anak Bos Tambang, Putri DA Santai Pakai Tas Branded Harga Rp5 Jutaan

Ini beberapa koleksi tas Putri DA yang harganya tak sampai puluhan juta rupiah.

fashion-beauty

Intip Tas Branded Megawati Hangestri, Harganya Cuma Rp1 Jutaan

Bisa kembaran tas dengan atlet voli Megawati Hangestri, nih!

fashion-beauty

3 Koleksi Parfum Ayu Ting Ting, Wanginya Mewah

Apakah kamu kebetulan menggunakan parfum yang sama dengan Ayu Ting Ting?

fashion-beauty

Putri DA Pakai Tas Gucci Rp20 Jutaan, Gayanya Tetap Kalem

Sebelum menikah dengan anak bos tambang, Putri DA sudah memiliki koleksi tas mewah.