Dewiku.com - Selebgram Fujianti Utami Putri alias Fuji baru-baru ini terlihat ikut merayakan pesta ulang tahun salah satu sahabatnya, Sarah Tumiwa. Acara seru digelar di Pulau Seribu.
Adik Fadly Faisal ini mengunggah beberapa foto di media sosial. Dia membagikan berbagai momen saat merayakan pertambahan usia Sarah Tumiwa bersama teman-teman lainnya.
"Kadonya kelas pilates 20 kali ya?" ungkap Fuji pada caption salah satu unggahannya di Instagram.
Dari berbagai konten yang dibagikan di media sosial, Fuji dan teman-temannya merayakan ulang tahun Sarah Tumiwa di atas kapal yang disewa dari Sea Light Jakarta.
"Kalau diperhatikan, dibanding semua teman-temannya, Fuji yang paling sopan pakaiannya," komentar warganet lainnya.
Warganet lain berkomentar, "Uti kelihatan bangate jaga dirinya. Masya Allah, mereka baik kok, tapi memang gayanya begitu karena model."
Menariknya, Fuji kedapatan mengenakan busana yang harganya sangat ekonomis di levelnya yang kini sudah menjadi selebgram terkenal.
Mengutip unggahan akun Instagram allfujifashion, ada momen di mana Fuji bergaya kasual mengenakan KAIA long sleeve top dari brand Melonkoo. Harganya disebut cuma Rp99 ribu, bahkan bisa menjadi Rp89 ribu saat diskon.
Busana lengan panjang berwarna beige tersebut Fuji padukan dengan rok mini ketat berwarna cokelat tua. Fuji juga tampak mengenakan kacamata hitam untuk menghalau teriknya sinar matahari.
Baca Juga
Biapun bajunya terbilang murah, harga kacamata yang dipakai Fuji rupanya masuk kategori mewah. Dilansir dari Suara.com, kacamata tersebut diperkirakan adalah koleksi dari luxury brand Gucci. Seri yang dipakai Fuji adalah Gucci GG1402SA Asian Fit 001 seharga Rp3,9 juta.
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?