Dewiku.com - Andien Aisyah termasuk figur publik yang gaya busananya kerap mencuri perhatian. Pilihan busana dan padu padan warna dari pakaian yang dikenakan penyanyi satu ini bisa dibilang selalu unik dan menarik.
Sebagai fashion enthusiast, Andien mengaku sangat tertarik dengan koleksi kolaborasi UNIQLO x marimekko. Menurutnya, koleksi yang dihadirkan begitu playful dan memiliki potongan dengan kesan cute.
"Apalagi saya juga suka dengan nuansa retro. Motif-motif yang hadir kali ini satu sama lain sangat berbeda. Rasanya saya punya segudang ide untuk mix and match, deh," ungkap Andien Aisyah, dilansir dari Suara.com.
Andien juga tertarik untuk berkreasi dengan mencoba mix and match corak yang berbeda dalam gaya berpakaiannya. Dia terinspirasi motif-motif yang menurutnya unik dan sangat bisa digabungkan untuk menghasilkan tampilan menawan.
Koleksi UNIQLO x marimekko Summer 2024 menawarkan berbagai motif yang ceria. Menurut Andien Aisyah, rasanya tak perlu ragu untuk bereksperimen soal gaya busana.
"Untuk yang awalnya tidak berani pakai motif, bisa coba pilih motif garis (Galleria) atau motif seperti air (Lirina) yang warnanya lebih sederhana. Dengan pilih motif dan warna-warna yang berani, bisa membuat mood tambah semangat dan suasana lebih ceria," tutur Andien.
Sementara itu, UNIQLO x marimekko Summer 2024 merupakan koleksi edisi terbatas yang mengangkat tema "Joyful Summer Picnic".
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian