Dewiku.com - Pada jenis sepatu tertentu, misal sepatu berbahan kulit atau kulit sintetis, lipatan atau kerutan (creasing) sering kali menjadi hal yang tak bisa dihindari.
Saat menggunakannya untuk beraktivitas, kamu mungkin tidak sadar telah menekuknya. Akibatnya, creasing pun muncul pada sepatu kesayanganmu.
Banyak orang menganggap kerutan pada sepatu bisa mengganggu penampilan. Banyak juga merasa kecewa, terlebih jika sepatu tersebut cukup mewah dan mahal.
Namun, bukan berarti ini tidak ada solusinya. Kamu bisa coba menghilangkan atau setidaknya mengurangi kerutan pada sepatu berbahan kulit dan kulit sintetis.
- Pertama, masukkan kaus kaki atau handuk bekas ke dalam sepatu.
- Pastikan kain yang dimasukkan telah benar-benar mengisi sepatu sehingga bentuknya padat.
- Selanjutkan, pakai hair dryer untuk menghilangkan kerutan.
- Arahkan panas hair dryer pada seluruh permukaan sepatu yang memiliki kerutan. Hanya saja, pastikan kamu menjaga jarak hair dryer dan sepatu supaya tidak terlalu dekat.
- Panas dari hair dryer disebut dapat mengendurkan bahan sepatu dan menghilangkan kerutannya.
Kamu tidak punya hair dryer. Alternatifnya, coba gunakan setrika. Bagaimana caranya? Lapisi dulu upper shoe dengan kain basah, kemudian baru setrika bagian tersebut. Lakukan secara lembut untuk menghilangkan kerutan pada sepatu.
Itulah beberapa cara untuk mengatasi masalah kerutan pada sepatu berbahan kulit dan kulit sintetis. Hasilnya mungkin tak bisa semulus seperti saat baru dibeli, tetapi setidaknya dapat tersamarkan.
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?