Dewiku.com - Belum lama ini, Kris Dayanti membagikan momen pulang ke kampung halamannya di Batu, Jawa Timur. Pada sejumlah foto yang diunggah di media sosial, istri Raul Lemos itu tampak berinteraksi dengan masyarakat setempat.
"Embracing the beauty of the morning with this stunning view Kota Batu," tulis Kris Dayanti pada unggahannya di Instagram.
Kris Dayanti berpenampilan sederhana dan elegan. Dia memadukan blus berwarna ivory white dengan celana panjang hitam. Dia pun melengkapi gaya monokromnya dengan sepatu hak tinggi yang juga berwarna hitam.
Tas yang dipakai ibunda Aurel Hermansyah ini terbuat dari kulit anak sapi bertekstur halus, dilengkapi pegangan atas dari kulit dan tali bahu yang panjangnya bisa disesuaikan.
Belakangan semakin banyak selebritas di Indonesia yang mengenakan koleksi tas Loro Piana. Brand satu ini juga disebut-sebut favoritnya kalangan old money.
Selain Kris Dayanti, beberapa figur publik yang pernah terlihat melengkapi penampilannya dengan tas Loro Piana adalah Ayu Ting Ting, Nagita Slavina, hingga Aisyahrani, adik Syahrini.
Sementara itu, Kris Dayanti telah menyatakan keseriusannya untuk maju sebagai bakal calon wali kota Batu, Malang, Jawa Timur, pada Pilkada mendatang.
"Iya. (maju sebagai walikota Batu di Pilkada), insya Allah," kata Kris Dayanti kepada awak media, dilansir dari Suara.com.
Baca Juga
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian