Dewiku.com - Belakangan ini, banyak artis dan figur publik yang melakukan transplantasi rambut untuk mengatasi masalah kebotakan. Deddy Mahendra Desta alias Desta rupanya juga tak mau ketinggalan.
Desta baru-baru ini memilih untuk memperbaiki kondisi rambut menipis dan garis rambutnya yang mundur dengan metode transplantasi rambut. Hanya saja, tak seperti sejumlah selebritas yang pergi ke Turki untuk menjalani prosedur tersebut, Desta mempercayakannya kepada Tompo, penyanyi yang juga berprofesi sebagai dokter.
Dokter Tompi mempunyai klinik bedah plastik dan estetika yang diberi nama BeYoutiful. Salah satunya adalah transplantasi rambut.
Desta diketahui melakoni transplantasi rambut di BeYoutifel pada Senin (15/7/2024) kemarin. Bapak tiga anak ini juga tak lupa membagikan hasilnya lewat unggahan media sosial Instagram.
Konten tentang Desta transplantasi rambut juga dibagikan akun Instagram BeYoutiful. Pada video yang dibagikan, tampak wajah dan kepala bagian depan Desta telah ditanami rambut baru. Ternyata, Desta sekalian transplantasi rambut untuk memiliki brewok.
"Ini kan gua memang jidatnya besar banget, nih, jadi tanam rambut di sini, tapi sekalian, Bro. Ada lebihan rambut gua banyak," kata Desta.
Desta juga menerangkan asal rambut yang dia pakai untuk transplantasi. Pria 47 tahun itu rupanya memakai rambut dari bagian belakang kepalanya.
Soal apa yang dia rasakan selama tindakan transplantasi, Desta mengatakan bahwa dirinya tak mengalami sakit sama sekali. Prosedur yang mencakup sebagian kepala dan wajahnya itu berlangsung sekitar lima jam. Namun saking nyamannya, Desta bahkan mengaku sampai bisa tidur dengan nyenyak saat transplantasi rambut.
Baca Juga
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?
Berita Terkait
-
Tren Transplantasi Rambut, Ini 4 Rekomendasi Klinik Terpercaya di Indonesia
-
Tak Harus Jauh-Jauh ke Turki, Inilah Transplantasi Rambut dengan Metode FUE Pertama di Indonesia
-
Lepas Masa Iddah, Natasha Rizki Tampil Cetar dengan Makeup Bold Memesona
-
Cuma Dua Langkah, Ini Cara Tepat Merawat Kulit Menurut Tompi