Dewiku.com - Mahalini menjadi salah satu selebritas yang bertugas sebagai bridesmaid di hari pernikahan Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar. Penampilannya saat menjadi pendamping pengantin perempuan pun cukup mencuri perhatian.
Mahalini tampil memesona saat menjadi bridesmaid untuk Aaliyah, baik saat akad nikah maupun resepsi. Pada momen akad nikah, Mahalini terlihat anggun mengenakan kebaya krem berpayet dan jarik warna cokelat yang dipadukan sepatu hak tinggi senada.
Saat resepsi, Mahalini pun terlihat cantik dalam balutan busana bernuansa hijau dan emas. Dia juga melengkapi gayanya dengan perhiasan mewah berupa kalung emas.
Koleksi yang dipakai istri Rizky Febian ini disebut merupakan Tiffany & Co, Link Necklace in Yellow Gold. Harganya mencapai USD11 ribu atau senilai hampir Rp180 juta.
Mengetahui betapa mahal harga kalung yang dikenakan Mahalini, warganet pun memberikan berbagai tanggapan di kolom komentar. Banyak yang mengaku terheran-heran dengan kemewahan yang disajikan pelantun "Sial" tersebut.
"Wah, dompet menangis," komentar warganet lain.
Warganet lain mengungkapkan, "Sangat tidak ramah di kantong."
"Aku bacanya cuma Rp179 ribu harganya," celetuk warganet berbeda di kolom komentar.
Baca Juga
"Menyala Mahaliniku!" puji warganet lainnya.
Pada kesempatan yang sama, Mahalini juga menggunakan perhiasan lain berupa anting dari brand lokal asal Bali, Antara Silver. Akun Instagram fashion.mahaliniraharja menyebut sang penyanyi Double Sided Wedari Subeng seharga Rp2,5 juta.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian