Jumat, 02 Agustus 2024 | 10:00 WIB
El Rumi dan Syifa Hadju tampak menikmati makan malam bersama dengan Maia Estianty, Irwan Mussry, dan Tissa Biani usai menghadiri gala premiere film dokumenter penyanyi Rossa "All Access to Rossa 25 Shining Years", Senin (29/7/2024) kemarin.
Momen makan malam tersebut juga dibagikan Maia Estianty melalui kanal YouTune miliknya, MAIA ALELDUL TV pada Selasa (30/7/2024). Ibu tiga anak itu juga memberikan bocorannya lewat unggahan media sosial Instagram.
"Munculin dikit, ah. Godain yang lagi uhuk-uhuk. Hahaha. Buat yang butuh asupan vitamin, maaf, ya, gue rekamnya pakai handphone aja yang buat vlog youtube, plus agak jarang nyempil di antara mereka. Maklum, emaknya bagian dokumentasi aja," ungkap Maia Estianty pada caption unggahan Instagram.
Baca Juga: Tes Kepribadian: Angka Favorit Bisa Mengungkap Karakter Seseorang
Loading...
Hari itu, gaya busana Syifa Hadju cukup mencuri perhatian. Dia tampak memesona, baik saat gala premiere makan mala bersama keluarga El Rumi.
Syifa Hadju terlihat manis mengenakan dress pendek tanpa lengan berwarna cokelat yang dia padukan dengan high heels bertali warna putih.
Baca Juga: Ini Cara Kunto Aji Mengatasi Bau Ketiak, Bukan Mengandalkan Deodoran
Sang aktris juga terlihat melengkapi penampilannya dengan sebuah tas mungil. Fashion item tersebut diketahui merupakan koleksi luxury brand Dior.
Melansir Suara.com, tas Syifa Hadju diperkirakan adalah Dior seri Miss Caro Mini Bag Cloud Blue Macrocannage Lambskin. Pada laman resminya, harga tas berukuran mungil itu mencapai senilai Rp54 juta.
Loading...
Sementara itu, biarpun sangat singkat, video reels Instagram yang memperlihatkan momen Syifa Hadju makan malam bersama keluarga El Rumi sukses menarik perhatian publik. Konten terkait bahkan telah ditonton sebanyak lebih dari 17 juta kali.
"Satu indonesia kayaknya ikut kasmaran dan kebanyakan emak-emak Indonesia kayaknya yang kasmaran. Tolong dipantau sampai halal, ya, Bund," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Koleksi Raket Tenis Syahrini Bikin Ketar-ketir, Harganya Tembus Ratusan Juta
"Cipa dicintai secara ugal-ugalan dengan pasangan dan keluarganya," komentar warganet lain.