Dewiku.com - Nora Alexandra termasuk selebritas yang terkenal cantik dan memiliki penampilan bugar. Bukan hal aneh jika banyak orang terpesona dengan kecantikan dan bentuk tubuh idealnya.
Apa rahasianya? Belum lama ini, Nora Alexandra membeberkan rutinitas yang dia jalani setiap hari demi mendapatkan penampilan menawan.
Istri Jerinx Superman Is Dead (SID) ini rupanya rutin melakukan olahraga dan perawatan wajah dengan dokter kulit terpercaya.
Olahraga yang biasa dilakoni Nora adalah angkat beban, lari, dan bela diri. Menurutnya, tak perlu berolahraga sampai berjam-jam karena hal yang terpenting adalah konsisten dan rutin.
"Jadwal latihan gym saya tidak berjam-jam, tapi cukup latihannya benar. Satu jam aja sudah cukup bagi saya," papar Nora.
Perempuan 29 tahun itu juga mengungkapkan, "Untuk latihan angkat beban dan running, seminggu tiga kali. Setiap Selasa, Kamis, dan Sabtu. Kadang dengan kombinasi muay thai dan boxing."
Selain olahraga, tentunya Nora Alexandra berusaha menerapkan pola makan yang baik. Dia rajin mengonsumsi buah dan sayur serta menjaga jam makan.
"Tetap makan nasi di siang hari tepat jam 11 siang, porsi secukupnya. Lalu, sore ke malam sudah menghindari nasi karena jujur badan juga masih memerlukan sedikit karbohidrat," terangnya.
Nora Alexandra juga menekankan penting minum air putih yang cukup setiap hari. Selain memastikan tubuh tetap terhidrasi dengan baik, kebiasaan tersebut akan berdampak positif untuk kesehatan kulit.
Baca Juga
"Untuk (wajah) glowing, secukupnya minum air putih dan banyakin makan sayur dan buah-buahan secukupnya," ucap Nora.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian