
Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Seiring bertambahnya usia, penggunaan produk skincare dengan kandungan yang berkhasiat melawan tanda penuaan kulit memang perlu dipertimbangkan. Salah satu yang belakang populer adalah produk skincare dengan kandungan peptide.
Peptide merupakan anti-aging yang diklaim ampuh merangsang pertumbuhan kolagen, mengencangkan dan melembapkan kulit, hingga memperlambat timbulnya tanda-tanda penuaan dini.
Penggunaan produk kecantikan seperti moisturizer yang mengandung peptide secara tepat dan teratur akan bantu membuat wajah tampak awet muda, kenyal, dan elastis. Berikut beberapa rekomendasinya.
Baca Juga
Produk ini mengandung Peptide dan dilengkapi Drone Technology yang membuatnya mempunyai tekstur ringan, cepat meresap, dan tak bikin kulit terasa lengket. Cocok untuk pemilik kulit berminyak dan berjerawat.
Adanya kandungan lain seperti tujuh jenis Hyaluronic Acid, Centella Asiatica, dan Lactokine, membuat produk ini diklaim efektif bantu mengembalikan elastisitas kulit, menghidrasi hingga lapisan terdalam, memperbaiki jaringan yang rusak, dan bantu mempercepat penyembuhan jerawat.
2. Avoskin YSB Glow Concentrate Treatment Polypeptide
Pelembap ini jadi favorit banyak orang karena teksturnya ringan dengan water based gel dan ampuh dalam membantu menyamarkan kerutan dan memperkuat skin barrier.
Selain Polypeptide, produk ini juga mengandung Acetyl Glucosamine yang membantu memperbaiki tekstur kulit dan ekstrak Red Algae yang bersifat forming untuk menjaga kelembapan kulit.
3. Skinlutions ESC Agevance Creme
Produk pelembap satu ini juga mengandung Peptide untuk mengatasi wrinkles dan fine lines. Kandungan utamanya meliputi 2% N-Prolyl Palmitoyl Tripeptide-56 Acetate, 2% Niacinamide, 5.6% Glycerin, dan Allantoin.
Penggunaan secara tepat dan teratur akan membantu pertumbuhan jaringan kulit yang sehat, mengencangkan kulit, mengurangi kerutan, memudarkan flek hitam, melembapkan kulit, dan memperkuat skin barrier.
Terkini
- Vulnerable atau Oversharing? Menakar Batas Cerita Perempuan di Dunia Maya
- Merayakan Cinta Lewat Lagu, KOSTCON 2025 Hadirkan Konser OST K-Drama Pertama dan Terbesar
- Solusi Rambut Sehat dan Berkilau dengan Naturica, Wajib Coba!
- Kamu Terlalu Mandiri: Ketika Kemandirian Perempuan Masih Dianggap Ancaman
- Support System Seumur Hidup: Bagaimana Kakak Adik Perempuan Saling Menguatkan?
- Women News Network: Menguatkan Suara Perempuan dari Aceh hingga NTT
- Saatnya Berbagi Tugas di Dapur, Karena Memasak Bukan Hanya Tanggung Jawab Perempuan
- Lajang dan Bahagia: Cara Perempuan Menikmati Hidup Tanpa Tekanan Sosial
- Plan Indonesia dan SalingJaga Gelar Soccer for Equality, Dukung Kesetaraan Pendidikan Anak Perempuan NTT
- Paternity Leave Bukan Sekadar Cuti, Tapi Wujud Budaya Kerja yang Inklusif