Dewiku.com - Selepas menikmati kebersamaan di Italia, Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid lanjut bulan madu ke Yunani. Pasangan ini pun tak pelit berbagi foto maupun video yang menunjukkan momen seru dan manis mereka selama honeymoon di sana.
Selain momen romantis pasangan pengantin baru ini, banyak orang tak bosan menyorot gaya busana Aaliyah Massaid. Pilihan busana Aaliyah yang simpel dan menawan kerap panen pujian.
Aaliyah Massaid jug sering terlihat melengkapi gayanya dengan kacamata hitam. Selain bikin tampak modis, aksesori ini berfungsi untuk melindungi matanya dari silau dan teriknya sinar matahari.
Salah satunya saat Aaliyah dan Thariq mengunjungi area Colosseum di Roma, Italia. Berpose di dekat lampu lalu lintas, Aaliyah bergaya simpel dengan setelan warna krem dan kacamata hitam. Kacamata yang sama juga dipakai Aaliyah ketika mendatangi destinasi lainnya.
Melansir unggahan akun Instagram aaliyah.outfit, Aaliyah Massaid diketahui menggunakan Celine Triomphe 01 sunglasses in Acetate yang harganya sekitar Rp8,9 juta.
"Terlihat simpel, ternyata harganya nggak simpel," komentar seorang warganet.
Warganet lain berkomentar, "Menyala, Aal! Vibes old money."
Saat berada di Yunani, pilihan kacamata Aaliyah Massaid jatuh pada koleksi jenama mewah Chanel. Aksesori itu tampak dia kenakan saat menyewa private boat bersama suaminya.
Masih dilansir dari unggahan akun Instagram aaliyah.outfit, Aaliyah diperkirakan memakai Chanel Women's 5520 Sunglasses yang dibanderol senilai Rp7,7 juta.
Baca Juga
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian