Dewiku.com - El Rumi dan Syifa Hadju semakin kerap memperlihatkan kebersamaan di depan publik sebagai pasangan kekasih. Belum lama ini, keduanya tampak makan bareng dengan menu sederhana.
Bukan restoran mewah, El Rumi dan Syifa Hadju rupanya makan di warung sederhana, yakni Nasi Liwet & Cabuk Rambak Bu Parmi, Surakarta, Jawa Tengah.
Mereka tampak duduk lesehan beralaskan tikar dengan masing-masing sepiring nasi liwet dengan berbagai lauk. Terlihat pula piring beralas daun pisang yang berisi lauk tambahan seperti tempe bacem dan suwiran daging ayam.
Gaya Syifa Hadju saat makan bareng El Rumi pun sukses mencuri perhatian. Dia mengenakan setelan berwarna nude berupa atasan lengan panjang dan celana pendek.
Syifa Hadju juga melengkapi gayanya dengan tas mewah Celine. Melansir Dewiku.com, tas tersebut diperkirakan adalah Celine Triomphe Bag in shiny calfskin seharga lebih dari Rp61 juta.
Tas cross body dan shoulder carry punya model yang simpel dengan penutup berupa metalik Triomphe. Desain elegannya adalah karya Hedi Slimane di Los Angeles pada 2018 lalu.
Triomphe merupakan penafsiran Hedi Slimane terhadap logo ikonik Maison Celine tahun 1970-an. Desainer yang juga fotografer itu merancangnya untuk penggunaan harian.
Sebagaimana yang diharapkan, Syifa Hadju pun santai memakai tas Celine itu untuk menemaninya beraktivitas sehari-hari, salah satunya saat menghabiskan waktu bersama sang kekasih.
Biapun memakai tas mewah, Syifa Hadju tak gengsi untuk makan sajian sederhana beralaskan piring plastik dan daun pisang. Hal itulah yang kemudian menuai pujian publik.
Baca Juga
Terkini
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari