Dewiku.com - Brand kecantikan barenbliss merayakan anniversary ke-3 dengan memperkenalkan kekayaan warisan, transformasi yang berani, dan tren inovatif yang membuat trend K-beauty menjadi istimewa. Perayaan melintasi tiga era kecantikan yang berbeda disajikan barenbliss dalam acara bertajuk "Trilogy of Beauty".
"Trilogy of Beauty merupakan sebuah perjalanan interaktif melalui tiga era kecantikan yang berbeda: Joseon, Y2K, dan New Era. Pengunjung akan diajak merasakan bagaimana standar kecantikan dan tren makeup berevolusi dari masa ke masa, serta mencoba produk-produk barenbliss yang sesuai dengan setiap era," kata Dwi Agusti Maulidiya selaku Public Relations Manager barenbliss Indonesia dalam talkshow "Trilogy of Beauty", Kamis (22/8/2024), dikutip dari siaran pers yang diterima Dewiku.com.
Trilogy of Beauty akan digelar pada 2-6 Oktober 2024 di Central Park Mall. Acara ini bakal dimeriahkan dengan berbagai kegiatan menarik.
"Dan yang paling ditunggu-tunggu, seorang mystery guest star dari Korea Selatan akan hadir untuk memeriahkan acara ini," imbuhnya.
Tiga tahun hadir di Indonesia, barenbliss selalu berusaha menghadirkan produk-produk terbaik dengan formula yang aman dan efektif serta desain menarik. Semua produk diformulasikan dengan clean beauty, dikembangkan di Korean Skin Lab menggunakan teknologi terkini dan bahan-bahan alami yang aman untuk kulit. Produk yang dirilis juga 100% worry-free dan vegan friendly sehingga cocok untuk semua jenis kulit, termasuk kulit sensitif.
"Kami berharap barenbliss bisa terus menjadi teman setia para pecinta K-beauty Indonesia dalam perjalanan mereka menemukan kecantikan dan kebahagiaan sejati. Kami juga akan terus berinovasi dan menghadirkan produk-produk berkualitas tinggi yang sesuai dengan kebutuhan dan tren kecantikan terkini," ucap Tia.
Siap seru-seruan di Trilogy of Beauty? Kabar gembira lainnya, barenbliss telah menyiapkan giveaway spesial berupa perjalanan ke Korea Selatan bagi kamu yang membeli produk bibir barenbliss di semua toko offline mereka hingga 31 Oktober 2024.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian