Dewiku.com - Ria Ricis berbagi keseruan saat dirinya main ke pantai belum lama ini. Ibu satu anak ini mengunggah video yang kemudian viral di media sosial.
Pada video unggahannya di TikTok, Ria Ricis terlihat asyik bermain-main dengan deburan sambil berlarian di pantai. Mantan istri Teuku Ryan ini juga memanfaatkan berbagai fasilitas hiburan yang tersedia, termasuk ayunan di tepi pantai.
"Pulang," ungkap Ria Ricis pada caption unggahannya.
Hingga Selasa (27/8/2024), unggahan terkait sudah ditonton sebanyak lebih dari 7 juta kali di TikTok. Banyak pula warganet yang memberikan tanggapan di kolom komentar.
Seorang warganet berkomentar, "Itu sopan banget, lho. Buat OOTD pantai yang biasanya orang pakai ketat-ketat, Bu Icis enggak," komentar seorang warganet.
"Dan masih pakai kaus kaki," sahut warganet lain yang salut dengan cara Ria Ricis berpakaian di pantai.
Warganet lain mengungkapkan, "Iya, bener. Salut banget tetep masih pakai kaus kaki juga ke pantai."
Ada pula warganet yang minta Ria Ricis memberi tahun busana yang dipakai sang youtuber saat main ke pantai. Di kolom komentar, Ria Ricis pun meminta mereka mengecek Instagram Story unggahannya.
Baca Juga
Ternyata, kala itu Ria Ricis memakai baju one set yang harganya bisa dibilang lumayan terjangkau, yakni cuma Rp192 ribu.
Tag
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?