Rabu, 14 Mei 2025
Rima Sekarani Imamun Nissa : Kamis, 29 Agustus 2024 | 20:30 WIB
Syifa Hadju (Instagram/syifahadju)

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Dewiku.com - Penampilan Syifa Hadju dalam berbagai momen dan kesempatan memang kerap menuai decak kagum. Hal itu tak terkecuali saat dirinya menghadiri HUT SCTV yang digelar meriah belum lama ini.

Pada potret yang dibagikan akun Instagram resmi SCTV, Syifa Hadju tampak mengenakan mini dress bernuansa silver bak peri Tinker Bell.

Busana tersebut memilikiaksen kupu-kupu 3D yang menempel di beberapa bagian sehingga membuatnya tampak semakin cantik. Kupu-kupu yang indah juga tampak menjuntai pada sisi kanan dan kiri.

"Cantik banget, sih, Syifa Hadju," puji seorang warganet di kolom komentar.

Selain totalitas dalam berbusana, kekasih El Rumi ini melengkapi penampilannya dengan sepatu hak tinggi warna putih yang tampak serasi untuk busananya. 

Akun Instagram fashion __selebriti mengungkap bahwa Syifa Hadju memakai sepatu keluaran jenama asal Prancis, Mach & Mach. Koleksi yang dipakai Syifa Hadju adalah seri crystal heart satin embellished heels in white. Harganya sekitar Rp8,5 juta.

Sementara itu, pada momen yang sama, gaya rambut Syifa Hadju juga tampak cantik dengan model bun berponi curly. Bintang sinetron "Saleha" ini juga tampak semakin memesona dengan makeup flawless yang menonjolkan kecantikannya.

Syifa Hadju (Instagram/syifahadju)

BACA SELANJUTNYA

5 Gaya Syifa Hadju Pakai Blazer, Inspirasi Busana Formal hingga Kasual