fashion-beauty

Koleksi Terbaru H&M, Bahannya Kulit Jeruk dan Daun Nanas

H&M menyajikan fesyen yang ramah lingkungan.

Rima Sekarani Imamun Nissa
Jumat, 12 April 2019 | 09:00 WIB

Belakangan, banyak brand yang mulai sadar dengan fesyen berkelanjutan. Tak terkecuali dengan merek asal Swedia, H&M yang mulai fokus pada eco-fashion.

Dilansir dari Metro, baru-baru ini H&M memperkenalkan Conscious Exclusive untuk koleksi Spring 2019. Mengambil inspirasi dari keajaiban planet bumi dan berbagai komunitas, H&M menggunakan bahan baru yang berkelanjutan.

Koleksi pakaian H&M Conscious ini menggunakan Orange Fiber (kulit jeruk), Pinatex (daun nanas), dan Bloom Foam (alga). Pinatex merupakan alternatif kulit alami yang terbuat dari serat selulosa yang diekstrak dari daun nanas.

Baca Juga: 8 Arti Mimpi Menangis Darah, Bisa Jadi Simbol Besarnya Perasaan Bersalah

Conscious Exclusive. (Instagram/@hm)

Orange Fiber sendiri adalah kain mirip sutera yang terbuat dari produk sampingan jus jeruk. Sedangkan Bloom Foam adalah busa fleksibel dari tanaman, menggunakan biomassa alga.

Melalui koleksi terbarunya itu, H&M ingin mewujudkan keindahan alam ke dalam motif, siluet, palet warna, dan detail pakaian. Selain dapat digunakan sehari-hari, semua pakaian dari koleksi ini juga bisa melengkapi penampilan untuk momen istimewa.

Conscious Exclusive. (Instagram/@hm)

Motif bold print terinspirasi oleh tanaman dan pohon. H&M juga menampilkan warna-warna favorit, seperti lavender, pasir, biru air, biru petrol, merah muda karang, hitam, emas, dan perak.

Baca Juga: Gaya Nagita Slavina saat Gelar Aqiqah Baby Lily, Gaunnya Cuma Rp700 Ribuan

Tersedia juga gaun tunik bermotif lansekap gurun dan beberapa pakaian lain dengan siluet ringan.

Tertarik memiliki salah satunya? Koleksi ini sudah tersedia di online dan offline store H&M sejak 11 April 2019.

Baca Juga: Cara Mencairkan Daging Beku, Simak Tips dari Chef Yuda Bustara

Fyi, merek ini mengklaim bahwa materialnya terdiri dari 57% sumber daya berkelanjutan. Pada tahun 2040, H&M ingin dikenal sebagai retail fesyen yang memiliki dampak positif untuk iklim dunia.

fashion-beauty

Gaya Nagita Slavina saat Gelar Aqiqah Baby Lily, Gaunnya Cuma Rp700 Ribuan

Nagita Slavina tampak cantik mengenakan busana yang harganya di bawah Rp1 juta.

fashion-beauty

Mengenal Cellbooster, Metode Estetika Baru yang Bisa Meregenerasi Sel Kulit Wajah

Cellbooster merupakan salah satu jenis skin booster terbaru yang diproduksi di Swiss.

fashion-beauty

Cantiknya Kebaya Mahalini saat Mepamit, Karya Desainer Kondang

Ada desain pura pada bagian belakang kebaya yang dikenakan Mahalini.

fashion-beauty

3 Tas Branded Favorit Mahalini, Harganya di Bawah Rp100 Juta

Inilah beberapa tas mewah yang jadi kesukaan Mahalini.

fashion-beauty

Begini Cara Mengatasi Bibir Kering, Jangan Keseringan Dijilat

Inilah beberapa cara yang tepat untuk mengatasi masalah bibir kering.

fashion-beauty

4 Tas Hermes Sarwendah, Super Mewah Paling Murah Rp500 Jutaan

Inilah beberapa koleksi tas Hermes yang pernah terlihat dikenakan Sarwendah.