Kamis, 25 April 2019 | 15:20 WIB
Pasangan Ammar Zoni dan Irish Bella segera melangsungkan pernikahan pada Minggu (27/04/2019), akhir pekan ini. Wah, sudah sejauh mana persiapan pernikahan Ammar Zoni dan Irish Bella?
Kamis (25/04/2019) ini, keduanya diketahui melangsungkan pengajian pernikahan. Irish Bella terlihat mengunggah penampilan untuk acara pengajian pernikahan tersebut di akun Instagram miliknya, @_irishbella_.
Unggahan tersebut hanya hanya memberikan keterangan bertuliskan ''Pengajian'' beserta pihak yang menyempurnakan acaranya itu.
Baca Juga: 7 Manfaat Jamu Kunyit Asam, Bukan Hanya Bantu Mengatasi Nyeri Haid
Wajah Irish Bella di pengajian pernikahan terlihat begitu cantik dengan riasan mata dan blush wajah bernuansa cokelat mauve yang manis, serta pulasan bibir senada. Penampilan Irish Bella benar-benar memukau.
Irish Bella pun tampak mengenakan hair do simpel untuk acara pengajian pernikahannya.
Soal busana, Irish Bella memilih mengenakan busana muslim dengan detail beaded bernuansa putih dan memiliki kerah shanghai.
Baca Juga: Resep Jamu Kunyit Asam, Minuman Tradisional yang Menyehatkan
Sebagai aksesori pamungkas, penampilan Irish Bella dibalut kerudung terawang nuansa putih yang senada dengan busananya.
Baca Juga: Serunya Belajar Membatik Bareng Accor Greater Jakarta, Harus Sabar dan Telaten
Manis banget penampilan calon pengantin satu ini, ya? Ada yang tidak sabar menunggu akan seperti apa gaya Irish bella di pernikahannya nanti? (Matamata.com/Irma Joanita)