fashion-beauty

Wilda Situngkir Siapkan yang Terbaik untuk Jogja Fashion Rendezvous 2020

Wilda Situngkir bakal tampil di acara puncak Jogja Fashion Rendezvous 2020.

Rima Sekarani Imamun Nissa
Minggu, 22 November 2020 | 07:00 WIB

Jogja Fashion Rendezvous 2020 siap digelar di Jogja City Mall pada Minggu (22/11/2020). Acara ini akan dimeriahkan oleh beberapa bintang tamu, salah satunya Putri Indonesia Pariwisata 2018, Wilda Situngkir.

Wilda rencananya akan tampil dalam pertunjukan puncak yang sudah disiapkan oleh Ananta Kanapi selaku choreographer fashion acara ini.

Ananta Kanapi telah menyusun koreografi menarik yang akan dibawakan oleh Wilda dan beberapa penari. Wilda sendiri akan menjadi "Ibu Pertiwi", tokoh utama dalam pertunjukan ini.

Baca Juga: Keren! Brand Kosmetik asal Indonesia Ini Melebarkan Sayap ke Malaysia

Ditanya soal persiapan yang dilakukan, Wilda mengaku lebih fokus menyiapkan mental. Sebab, ini adalah pertama kali dirinya tampil di acara publik selama pandemi di mana penontonnya akan menggunakan masker.

"Saya rasa kalau persiapan, mental, ya, yang paling penting. Karena ini jujur kali pertama saya show di depan banyak orang yang di mana mereka akan menggunakan masker," jelas Wilda ditemui dalam jumpa pers Jogja Rendezvous 2020 di Jogja City Mall, Yogyakarta, Sabtu (21/11/2020) kemarin.

Wilda Situngkir dalam jumpa pers Jogja Fashion Rendezvous 2020. (Suara.com/Nur Khotimah)

Wilda mengaku cukup khawatir karena tidak bisa menebak tanggapan penonton lantaran wajahnya tertutup masker. "Saya nggak tahu mereka akan senang kah, akan cemberut kah di balik maskernya masing-masing," lanjut Wilda.

Baca Juga: 8 Arti Mimpi Buaya Putih, Bukan Pertanda Mistis

Terkait dengan perannya sebagai "Ibu Pertiwi" dalam sesi puncak besok, Wilda janji akan melakukan yang terbaik. Gadis berusia 25 tahun ini pun bakal giat berlatih lantaran memang tidak memiliki dasar sebagai penari.

"Mental sangat penting untuk tampil besok malam dan latihannya juga baru nanti sore gitu, ya. Dengan background saya bukan penari. Jujur saya bukan penari. Tapi seperti yang saya bilang, I'll do my best," tuturnya.

Sementara itu, Ananta Kanapi akan menggabungkan budaya Kalimantan, Bali, Jawa, Sumatra, dan Papua dalam pertunjukan puncak Jogja Fashion Rendezvous 2020. Ia menyebutkan bahwa Wilda bakal mengenakan hiasan kepala khusus yang dibuat oleh G. Liem.

Baca Juga: Tes Kesetiaan via Google Form, Berani Coba?

Jogja Fashion Rendezvous 2020 sendiri siap digelar di Atrium Jogja City Mall. Acara ini terdiri dari tiga sesi, yakni sesi pukul 13:00 WIB, 16.00 WIB, dan puncaknya dimulai pukul 19.00 WIB.

fashion-beauty

Putri DA Pakai Tas Gucci Rp20 Jutaan, Gayanya Tetap Kalem

Sebelum menikah dengan anak bos tambang, Putri DA sudah memiliki koleksi tas mewah.

fashion-beauty

Gaya Sporty Fuji saat Main Tenis, Harga Kaus Kakinya Bikin Heran

Fuji mengenakan beberapa produk branded untuk gayanya saat main tenis.

fashion-beauty

Amanda Manopo Pamer Tas Unik, Bentuknya Kayak Sarung Tinju

Desain tas yang dipakai Amanda Manopo bikin banyak orang terheran-heran.

fashion-beauty

Tasya Farasya Pakai Outfit Unik, Modelnya Kayak Baju Terbalik

Walau begitu, harga busana unik tersebut ternyata tak main-main.

fashion-beauty

3 Produk Makeup Alis Ini Cocok untuk Pemula, Harganya Lumayan Terjangkau

Berikut rekomendasi produk makeup alis yang cocok untuk pemula.