Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Olivia Burton meluncurkan kampanye terbaru dalam menyambut Fall Winter 2023. Kampanye bertajuk "Moments" ini lebih dari sekedar memperkenalkan produk baru, melainkan wujud selebrasi dan apresiasi atas momen-momen berharga dalam kehidupan sehari-hari yang sering terabaikan.
Kampanye "Moments" merupakan perpaduan harmonis antara keindahan alam, arsitektur ikonik, dan gaya khas Inggris yang senantiasa menjadi sumber inspirasi Olivia Burton. "Moments" adalah kisah tentang persahabatan, keindahan, dan kebahagiaan yang dapat kita temukan dalam hal-hal yang sederhana. Latar belakang ikonik London menjadi kanvas yang sempurna untuk menggambarkan momen-momen berharga yang diabadikan oleh brand ini.
"Koleksi Olivia Burton FW23 "Moments" hadir lebih dari sekadar jam tangan. melainkan sebuah cerita yang mengajak para pecinta Olivia Burton untuk merayakan momen-momen berharga dalam hidup sekaligus melengkapi penampilan dengan sentuhan elegan dari koleksi terbaru mereka," kata Vania Yulita, Brand Manager PT Kami Gawi Berjaya, selaku distributor resmi Olivia Burton di Indonesia, Jumat (15/9/2023), dikutip dari siaran pers.
Koleksi Olivia Burton FW23 merupakan puncak dari penggabungan antara gaya klasik dengan nuansa kekinian yang menggoda. Koleksi ini menawarkan elemen desain yang awet untuk melengkapi penampilan sehari-hari dengan gaya memikat.
Baca Juga
-
Resep Jus Pelancar BAB, Ini 2 Minuman Sehat yang Gampang Dibuat
-
Ketahui 7 Penyebab Wajah Tampak Lebih Tua, Bukan Cuma soal Pilihan Skincare
-
7 Cara Mengencangkan Miss V Kendur, Tak Butuh Treatment Khusus
-
7 Ciri Pria Gentleman, Sikap Dewasanya Bikin Hati Meleleh
-
Mau Ketemuan dengan Teman Kencan Online untuk Pertama Kalinya? Simak 5 Tips Ini
Koleksi Olivia Burton FW23 menawarkan dua jam tangan Grosvenor dan Sports Luxe. Koleksi Grosvenor yang dilengkapi dial berbentuk kotak memancarkan kesan elegan. Bisa dipadukan perhiasan seperti gelang atau kalung, dan pilihlah warna-warna yang serasi seperti perak atau warna emas. Aksesori tersebut mampu memberikan dimensi tambahan pada penampilanmu.
Koleksi Sports Luxe, menggabungkan nuansa sports dengan sentuhan feminin yang unik melalui mini hexa dial, cocok untuk pilihan outfit casual sporty. Bisa dipadukan gelang berwarna cerah untuk menambah kesan santai namun tetap modis atau gunakan hoop earrings demi tampilan kasual elegan.
Koleksi Olivia Burton FW23 tersedia di seluruh toko Olivia Burton dan The Watch Co. dengan harga mulai dari Rp2,4 juta. Kamu juga dapat mengunjungi The Watch Co. di berbagai platform seperti Shopee, Tokopedia, Zalora, atau melalui website www.thewatch.co.
Terkini
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby
- Cyberstalking Merusak Mental dan Fisik: Bagaimana Perempuan Bisa Melindungi Diri Mereka?
- Rahasia Tangguh: Kuasai Self-Compassion untuk Kesehatan Mental