Dewiku.com - Masalah datang bulan kerap terjadi pada beberapa wanita. Masalah itu antara lain waktu datang bulan yang terlalu singkat atau bahkan tak dapat sama sekali.
Banyak faktor yang bisa memengaruhi, misalnya stres, diet atau pun gaya hidup yang tak sehat. Tapi, kamu tak perlu khawatir.
Dilansir dari boldsky, beberapa jenis makanan ini bisa membantu melancarkan darah saat menstruasi.
1. Cokelat
Kamu mungkin tak percaya kalau makanan ini bisa melancarkan darah saat menstruasi.
Cokelat mengandung zat besi, protein, vitamin E, dan kalsium yang bisa membantu memperlancar aliran darah.
Kalau kamu punya masalah telat datang bulan, kamu bisa banget lho konsumsi cokelat mendekati tanggal menstruasimu.
2. Pepaya
Buah ini sangat bisa mengatasi menstruasi yang tak teratur karena mengandung vitamin C, folat, magnesium dan potassium.
Kamu disarankan konsumsi buah pepaya dua kali sehari. Selain itu, minum air kelapa juga dibutuhkan agar mencegah masalah pada perut.
Baca Juga
3. Nanas
Buah nanas kaya akan vitamin C, tembaga, vitamin B1, B6 dan folat. Nutrisi ini membantu mengontraksi uterus sehingga bisa memperbaiki aliran darah.
Menstruasi akan kembali ke keadaan normal jika kamu rutin konsumsi buah nanas mendekati tanggal menstruasimu.
4. Jus bayam
Sayuran ini mengandung vitamin A, folat, magnesium, zat besi, tembaga, vitamin E, C, kalsium, potassium dan fosfor.
Banyaknya kandungan nutrisi dalam jus bayam ini sangat membantu memperlancar aliran darah.
5. Jus lidah buaya
Minuman ini dianggap paling aman dan efektif untuk datang bulan yang terlalu singkat.
Cukup tambahkan satu sendok makan madu ke dalam jus. Jus ini bisa menyeimbangkan metabolisme dan memperlancar sirkulasi darah. (*)
Terkini
- 5 Smartwatch Terbaik yang Stylish dan Ramah di Kantong!
- Anti Ribet, Ini Solusi Mempersiapkan Buka Puasa dan Sahur yang Sat Set
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda