Dewiku.com - Dear Leo, kamu si zodiak lambang singa adalah sosok yang memiliki sifat negatif sekaligus positif yang kontradiktif! Kamu bisa menjadi pribadi yang cerdas dan egois dalam waktu bersamaan. Anehnya, meskipun punya ego setinggi langit, teman-teman tetap nyaman bergaul karena sifat Leo yang juga positif dan disukai banyak orang.
Penasaran dengan sifat Leo yang kontradiktif antara positif dengan negatif lainnya? Simak penjelasannya di bawah ini.
Leo si singa yang bersemangat sekaligus tidak sabaran!
Yup, selain ego selangit, sifat Leo lainnya adalah sosok yang bersemangat. Leo banyak menyebarkan semangat yang positif untuk timnya. Mungkin sifatnya yang bersemangat ini membuat Leo ‘bablas’ menjadi pribadi yang nggak sabaran. Leo selalu ingin segala sesuatunya lebih cepat. Saking seringnya menuntut lebih cepat, banyak yang tidak bisa membedakan Leo sebagai sosok yang bersemangat atau tidak sabaran.
Leo yang optimis tapi mendominasi.
Sifat Leo adalah sosok yang tidak mudah putus asa, meskipun dalam keadaan yang sangat sulit. Leo selalu mampu bangkit dari bawah karena sifat optimisnya yang luar biasa! Di balik kehebatannya bangkit dari bawah, Leo ternyata cenderung mendominasi dalam tim. Mungkin Leo membutuhkan sikapnya yang mendominasi untuk bangkit, namun itu membuatnya banyak dimusuhi oleh orang lain.
Leo yang kharismatik namun posesif.
Duh, sifat kontradiktif Leo yang ini sering bikin pacarnya galau minta ampun. Pada satu sisi, Leo adalah sosok kharismatik yang gampang dekat dengan lawan jenis. Sisi lain sifat Leo terhadap pasangannya adalah posesif . Yup, dia bisa saja pergi nongkrong dengan teman sekantornya tapi dia akan marah jika pacarnya melakukan hal yang sama. Bingung kan?
Kesimpulannya meskipun sifat Leo negatif, ternyata dia bisa mengimbanginya dengan sifat lain yang positif. Nggak heran jika Leo banyak dibenci sekaligus dipuja dalam lingkungannya. Buat kamu yang pacaran, siap-siap dengan sifat Leo yang bertolak belakang ini. Kadang justru sifatnya ini yang bikin kita kangen dengan Leo.
Baca Juga
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian