Dewiku.com - Selama ini es krim identik sebagai hidangan pencuci mulut alis dessert. Maka dari itu, makan es krim di pagi hari saat sarapan bisa dibilang suatu ketidakwajaran. Padahal, sebuah penelitian baru telah mengungkapkan bahwa makan es krim untuk sarapan mungkin bisa membuat kamu lebih pintar.
Dilansir dari Marieclarie.com, penelitian tersebut diterbitkan oleh profesor Universitas Kyorin, Yoshihiko Koga. Mereka menemukan bahwa satu scoop es krim saat sarapan ternyata mampu mendongkrak kinerja otak. Membuat seseorang jadi lebih melek dan meningkatkan performa mentalnya.
Dalam penelitiannya, Koga meminta subjek penelitian untuk langsung makan es krim setelah bangun tidur. Mereka lalu diminta untuk mengerjakan serangkaian tugas di komputer. Hasil tugas mereka kemudian dibandingkan dengan kelompok lain yang nggak makan es krim.
Hasilnya, mereka yang sarapan es krim menunjukkan waktu bereaksi yang lebih singkat, dan memiliki kemampuan mengakses informasi yang lebih cepat.
Nggak berhenti sampai di situ, Koga juga melakukan eksperimen mengganti es krim dengan air dingin untuk mengecek apakah suhu es krim yang membuat para subyek penelitian terjaga.
Rupanya, mereka yang minum air dingin memperlihatkan peningkatan kinerja dan kewaspadaan mental. Namun efeknya nggak sekuat es krim.
Meski memiliki manfaat yang baik saat dikonsumsi pagi hari, Koga pun menganjurkan jangan berlebihan dan keseringan dalam mengonsumsinya.
Gimana, Girls? Apakah kamu setuju dengan penelitian tersebut dan ingin mencoba menambah es krim di menu sarapan?
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?