Dewiku.com - Apakah kamu pernah nonton film "UP"? Kalau iya, pasti sulit untuk nggak terpikat dengan tokoh Ellie dan Carl Fredricksen, yang mana saling mencintai sampai usia senja. Nah sepertinya hal yang sama bakal kamu rasakan saat melihat deretan foto di bawah ini.
Fotografer asal Rusia, Irina Nedyalkova menangkap momen intim dari pasangan yang memasuki usia senja lewat sesi pemotretan yang menakjubkan.
Sesi pemotretan tersebut ia bagikan di akun facebooknya akhir tahun 2017 lalu dan mendapat tanggapan positif dari netizen. Sempat viral dan diliput berbagai media.
Banyak yang mengira mereka adalah pasangan betulan di dunia nyata, tapi dilansir dari Hindustantimes.com, rupanya mereka adalah dua orang model yang sebelumnya nggak saling kenal.
Meski begitu, Sergei yang berusia 45 tahun dan Valentine 62 tahun mampu mengambil hati ribuan orang.
Bagaimana nggak, konsep pemotretan itu diekseskusi dengan sangat baik, punya pencahayaan yang memadai dan komposisi yang cantik. Tapi, yang paling mencuri perhatian adalah chemistry mereka. Pose tulus dan cinta yang murni jelas terlihat di mata keduanya.
Banyak netizen yang tersentuh dan terpesona, bahkan mengatakan foto-foto tersebut menangkap keabadian cinta.
“Kami (dia dan timnya) mengarahkan pemotretan kami, seperti dalam film. Namun, kita tidak bisa menahan diri dari menangis, kita berpaling, menangis, menghapus air mata dan percaya pada karakter kita,” ungkap Irina seperti yang dikutip Hindustantimes.com.
Yuk scrolling down untuk melihat deretan foto-foto tersebut.
Baca Juga
Terkini
- 5 Smartwatch Terbaik yang Stylish dan Ramah di Kantong!
- Anti Ribet, Ini Solusi Mempersiapkan Buka Puasa dan Sahur yang Sat Set
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda