Dewiku.com - Cewek dan aktivitas belanja nampaknya nggak bisa terpisahkan. Apalagi saat ini menjamur online shop yang memberi kemudahan dalam berbelanja. Tapi nggak jarang jatuhnya malah boros dan tabunganmu jebol. Untuk menyiasatinya, berikut Dewiku.com sudah rangkum cara hemat untuk kamu yang suka belanja. Check it out!
1. Bandingkan harga
Selalu cari informasi sebanyak-banyaknya sebelum beli barang yang diincar, terutama harganya. Bandingkan harga barang yang ingin dibeli di beberapa tempat berbeda. Namun jangan lupa cek keaslian barang, reputasi dan ongkos kirim kalau ada. Kalau totalnya lebih murah dari toko sebelah, go for it!
2. Beli barang second
Barang bekas nggak melulu buruk kok. Kalau budgetmu terbatas kamu bisa pakai alternatif satu ini. Banyak banget kok yang menjual barang bekas dengan kondisi yang sangat bagus dan layak digunakan.
3. Hindari belanja pakai kartu kredit
Biasakanlah untuk selalu membawa uang cash dalam dompet. Batasi penggesekan kartu kredit, gunakan kalau benar-benar perlu saja ya.
4. Jangan beli pakaian atau barang lainnya saat liburan
Kalau dana terbatas sebaiknya jangan menghabiskan masa liburan untuk membeli banyak barang. Karena biasanya barang tersebut kurang dibutuhkan. Nikmati saja libur kamu dengan berjalan-jalan tanpa harus belanja kebutuhan yang nggak perlu.
5. Buat anggaran belanja yang realistis
Baca Juga
Hal sepele tapi efektif ini sering dilupakan. Pastikan kamu beli kebutuhan utama terlebih dulu. Setelah semuanya terpenuhi, baru sisanya silakan gunakan untuk membeli yang lain.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian