lifestyle

Bermakna Banget, Ini Arti Nama Cucu Presiden Jokowi dan SBY

Nama cucu presiden Jokowi dan SBY ini punya makna yang dalam.

Rima Sekarani Imamun Nissa
Sabtu, 04 Agustus 2018 | 15:49 WIB

Cucu Presiden Jokowi dari pasangan Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution memiliki nama yang cantik, yaitu Sedah Mirah Nasution. Kahiyang Ayu menjelaskan jika nama itu diambil dari istilah Jawa yang digabungkan dengan marga sang ayah, Nasution. Secara keseluruhan, makna di balik nama Sedah Mirah Nasution melambangkan anak yang tidak hanya menawan tapi juga dermawan.

Rupanya bukan cuma Kahiyang Ayu yang terinspirasi dari istilah Jawa untuk memberi nama keturunannya. Cucu Presiden SBY juga menggunakan kosakata Jawa dalam nama mereka. Siapa sajakah nama cucu-cucu Presiden RI tersebut? Simak dalam tulisan di bawah ini.

Jan Ethes Srinarendra

Baca Juga: 30 Stiker Toples Lebaran yang Desainnya Bikin Gemas, Gratis Siap Cetak!

Cucu Pertama presiden Jokowi dari pasangan Gibran dan Selvi ini diberi nama yang cukup unik, yaitu Jan Ethes Srinarendra. Nama yang terdengar sangat asing itu rupanya diambil dari istilah Jawa. Jan memiliki arti sangat, Ethes berarti cekatan dan Srinarendra berarti cerdas.

Jan Ethes Srinarendra. (Instagram/@jokowi)

Gayatri Idalia Yudhoyono

Gayatri adalah cucu dari SBY, buah pernikahan dari Ibas dan Aliya. Kata Gayatri diambil dari nama istri Raden Wijaya pada masa Kerajaan Majapahit sedangkan Idalia merupakan gabungan nama orangtuanya. Yudhoyono sendiri adalah nama keluarga yang selalu diturunkan pada cucu-cucu SBY.

Baca Juga: Tyas Mirasih Jual Tas Mewah ke Nagita Slavina, Hasilnya di Luar Ekspektasi

Gayatri Idalia Yudhoyono. (Instagram/@ruby_26)

Pancasakti Maharajasa Yudhoyono

Kakak dari Gayatri ini sering dipanggil Sakti. Nama Pancasakti diambil hari Kesaktian Pancasila yang jatuh tepat pada saat hari kelahiran Sakti. Maharajasa dan Yudhoyono adalah gabungan dari nama keluarga Ibas dan Aliya.

Pancasakti Maharajasa Yudhoyono. (Instagram/@ruby_26)

Airlangga Satriadhi Yudhoyono

Cucu kedua SBY dari Ibas dan Aliya ini memiliki makna nama yang sangat kuat. Airlangga diambil dari istilah kerajaan Majapahit yang menggambarkan sosok pemimpin. Sementara itu Satriadhi adalah pejuang dan Yudhoyono adalah nama keluarga yang diturunkan dari SBY.

Airlangga Satriadhi Yudhoyono. (Instagram/@ruby_26)

Almira Tunggadewi Yudhoyono

Baca Juga: Sepatu Pernikahan Sandra Dewi Disorot Lagi, Bertabur Ribuan Kristal

Cucu pertama SBY dari pasangan AHY dan Annisa Pohan ini makna namanya tidak kalah mendalam. Almira berarti putri yang mulia, Tunggadewi adalah ratu Majapahit yang setia dan berani sedangkan nama Yudhoyono berasal dari kakeknya.

Almira Tunggadewi Yudhoyono. (Instagram/@annisayudhoyono)

lifestyle

30 Stiker Toples Lebaran yang Desainnya Bikin Gemas, Gratis Siap Cetak!

Percantik toples Lebaran di rumah dengan menempelkan aneka stiker lucu.

lifestyle

Resep Garlic Cheese Cookies, Kue Kering Special untuk Lebaran

Tak melulu manis, kue kering seperti garlic cheese cookies juga cocok disajikan saat Lebaran.

lifestyle

6 Cara Agar Konsumsi Nasi Lebih Aman, Termasuk Pakai Metode Cuci Bersih

Untuk itu penting mengatur ulang dan membuat kebiasaan lain yang dapat membuat tubuh terhindar dari penyakit mematikan tersebut.

lifestyle

Hasil Survei: Perjalanan Ramah Lingkungan Lebih Disukai Wisatawan

Berdasarkan hasil survei, 4 dari 5 wisatawan peduli dengan perjalanan yang lebih ramah lingkungan.

lifestyle

Manfaat Minum Susu saat Sahur, Minuman Sehat Kaya Protein

Belum banyak yang tahu, ini pentingnya konsumsi susu saat sahur.

lifestyle

Liburan ke Luar Negeri Susah Cari Makanan Halal? Dian Ayu Lestasi Berbagi Tips Mudahnya

Suka jalan-jalan ke luar negeri? Dian Ayu Lestari ungkap caranya mencari makanan halal.