
Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Bukan cuma Tasya Kamila dan Randi Bachtiar saja yang pantas mendapatkan predikat pejuang LDR sukses. Kisah cinta serupa juga dialami bakal calon wakil presiden Sandiaga Uno dan sang istri, Nur Asia.
Sandiaga Uno telah memantapkan diri mendampingi Prabowo Subianto dalam Pilpres 2019 mendatang. Meskipun sempat merasa berat hati, Nur Asia pada akhirnya setia mendukung langkah suami tercinta, Sandiaga Uno.
Nur Asia bahkan menggunakan cara yang cukup unik untuk menunjukkan dukungannya. Dia mengunggah sebuah foto bertuliskan pesan untuk ibu-ibu di seluruh Indonesia. “Ibu ibu beserta emak emak nitip suami saya ya.... Mohon Dikawal,” begitu yang tertulis di foto tersebut.

Bicara soal kisah cinta Nur Asia bersama Sandiaga Uno, ternyata keduanya merupakan mantan pejuang LDR lho. Penasaran seperti apa ceritanya kan?
Baca Juga
Nur Asia adalah adik dari teman Sandiaga Uno ketika masih SMP. Pria 49 tahun ini dulunya suka main ke rumah temannya itu sehingga jadi sering bertemu dengan Nur Asia sejak masa remaja.
Cinta datang karena terbiasa berjumpa. Mereka pun pacaran hingga sekitar 13 tahun lamanya. Ada yang pernah pacaran sampai selama itu? Lancar terus? Nggak juga kan?
Berbagai masalah pun dihadapi dua sejoli ini. Mereka pun sempat menjalani hubungan jarak jauh alias jadi pejuang LDR. Hal itu terjadi saat Sandiaga Uno tengah melanjutkan studi di Wichita, Amerika Serikat, sedangkan Nur Asia ada di Oklahoma.
Buat kamu yang kebetulan juga lagi LDR, pasti paham seperti apa susahnya kan?
Perjalanan cinta Sandiaga Uno dan Nur Asia juga tidak semulus jalan tol. Mereka akrab sama yang namanya putus-nyambung. Meskipun begitu, pada akhirnya mereka memutuskan menikah di tahun 1996 lalu.
Kini setelah 22 tahun, mereka sudah dikaruniai 3 orang anak. Pasangan ini pun kerap menunjukkan kemesraan yang membuat banyak orang iri.
Mereka punya panggilan sayang khusus. Nur Asia kerap dipanggil ‘Non’ oleh suaminya, sedangkan dia sendiri memanggil Sandiaga Uno dengan sebutan ‘Bang’. Romantis ya!
Nur Asia juga tidak segan membagikan foto kebersamaan mereka berdua di akun instagram pribadinya @nurasiauno. Foto-fotonya bisa bikin yang melihat jadi senyum-senyum sendiri. Bukan melulu saat mendampingi suaminya bekerja. Ada juga momen suap-suapan makanan dan karaokean bareng.
Jadi, buat kamu yang sekarang sedang menjadi pejuang LDR, semangat terus ya! Sandiaga Uno sama Nur Asia saja bisa sukses, masa kamu sama dia nggak bisa?
Tag
Terkini
- Kamu Terlalu Mandiri: Ketika Kemandirian Perempuan Masih Dianggap Ancaman
- Support System Seumur Hidup: Bagaimana Kakak Adik Perempuan Saling Menguatkan?
- Women News Network: Menguatkan Suara Perempuan dari Aceh hingga NTT
- Saatnya Berbagi Tugas di Dapur, Karena Memasak Bukan Hanya Tanggung Jawab Perempuan
- Lajang dan Bahagia: Cara Perempuan Menikmati Hidup Tanpa Tekanan Sosial
- Plan Indonesia dan SalingJaga Gelar Soccer for Equality, Dukung Kesetaraan Pendidikan Anak Perempuan NTT
- Paternity Leave Bukan Sekadar Cuti, Tapi Wujud Budaya Kerja yang Inklusif
- Koper Ringan, Gaya Baru Menjelajah Dunia Tanpa Beban
- Body Positivity vs Body Neutrality: Mana Jalan Terbaik Menerima Tubuh Apa Adanya?
- Wujud Kesetaraan di Dunia Transportasi, Kartini Masa Kini di Balik Kemudi