Dewiku.com - Atlet Hongkong dari cabang olahraga anggar bernama Antonio Lam Hin-chung melamar kekasihnya, Nicole Wong, dengan disaksikan para penonton Asian Games 2018.
Kisah cinta di Asian Games 2018 rupanya bukan cuma dipersembahkan Indonesia yang memiliki 3 pasangan atlet. Cerita romantis juga datang dari kontingen Hongkong, tepatnya pada Kamis (23/8/2018) pekan lalu.
Atlet anggar asal Hongkong, Antonio Lam Hin-chung memang gagal menyabet medali emas di ajang Asian Games 2018. Dia hanya memperoleh medali perunggu. Namun, dia sukses mendapatkan sesuatu yang tidak kalah berharga dibanding medali emas. Dia memutuskan untuk melamar kekasihnya, Nicole Wong dan tentu saja diterima.
Dilansir dari South China Morning Post, Antonia Lam Hin-chung memang berencana melamar kekasihnya. Namun, tidak ada skenario untuk melakukan itu di Asian Games 2018. “Tidak ada yang tahu, termasuk diri saya sendiri, kalau saya akan melakukan ini. Hanya beberapa saat setelah memenangkan medali, saya memutuskan untuk melakukan lamaran,” kata dia.
Antonio Lam Hin-chung dan Nicole Wong sudah berpacaran selama 8 tahun. Atlet Hongkong tersebut mengaku sangat merasa beruntung karena memiliki Nicole Wong yang setia mendampingi dirinya.
Antonio Lam Hin-Chung sendiri kini berencana pensiun dari pertandingan anggar dan ingin memulai karir sebagai pelatih. Dia berharap bisa turut mengembangkan kemampuan dan kualitas atlet anggar di Hongkong.
Sementari itu, Nicole Wong menyadari dirinya sepenuhnya sadar jika dia akan menikah dengan seseorang yang sangat berdedikasi di bilang olahraga. “Saya tahu dia tidak bisa dipisahkan dari anggar dan saya tahu dia ingin mengajari atlet anggar masa depan. Jadi saya akan mendukungnya.”
Selamat berbahagia, Antonio Lam Hin-chung dan Nicole Wong!
Baca Juga
Tag
Terkini
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari