Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Saat masa pendekatan dan awal pacaran, cewek biasanya cenderung jaga imej. Bersikap manis, tampil cantik dan sebagainya. Nah, kadang buruknya cewek, seiring hubungan berjalan, semua imej manis itu lenyap. Coba deh sekarang kamu cek. Apakah kebiasaan buruk ini kamu lakukan saat pacaran juga?
1. Tampil terlalu cuek
Memperlihatkan diri apa adanya pada pacar memang bagus, tapi ya jangan terlalu cuek juga, Girls. Waktu awal pacaran selalu berusaha tampil cantik, tapi setelah sudah jadian lama malah pakai baju berantakan dan malas dandan.
Iya, dia memang harus menerima kamu apa adanya. Hanya saja, bagaimanapun, tetap saja cowok lebih menyukai wanita yang rapi, wangi, dan menjaga penampilannya.
Baca Juga
2. Over protective
Semakin lama pacaran, biasanya cewek bakal over protective pada pacarnya. Pokoknya serba curigaan. Kadang cowok bisa merasa sangat terkekang, lho.
Tumbuhkan rasa percaya kamu terhadap pasangan mulai dari sekarang. Buatlah dia senyaman mungkin saat sedang menjalin hubungan bersamamu.
3. Terlalu manja
Kebanyakan cowok suka jika dirinya merasa dibutuhkan oleh pacarnya. Tetapi jika sifat manja kamu terlalu berlebihan, itu malah dapat berpengaruh buruk terhadap hubungan asmara kalian.
Pertengkaran-pertengkaran kecil bisa sering terjadi. Nggak ada salahnya kamu tetap bersikap mandiri, seperti saat masih jomblo dulu.
4. Sibuk dengan dirimu sendiri
Setiap orang pasti ingin selalu diharapkan keberadaannya dan diperhatikan, termasuk cowok kamu. Biasanya saat awal pacaran si cewek sangat perhatian, tapi setelah itu jadi lebih cuek dan inginnya selalu diperhatikan.
Hal ini nggak seimbang namanya. Jangan buat segalanya terfokus di kamu biar hubungan kalian nggak terancam.
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby