Dewiku.com - Belum reda pembicaraan netizen tentang aksi berpelukan Jokowi dan Prabowo yang diinisiasi oleh Hanifan Yudani Kusumah, atlet pencak silat penyumbang emas dalam Asian Games 2018 tersebut kembali 'berulah'. Dirinya melamar pacar saat siaran langsung di salah satu stasiun televisi swasta nasional. Aksinya langsung membuat heboh penonton!
Momen ini datang ketika Hanifan Yudani Kusumah diwawancarai tentang keberaniannya merangkul Jokowi dan Prabowo dengan bendera merah putih. Presenter kemudian memberikan tantangan pada atlet pencak silat tersebut untuk berani menyampaikan kata-kata khusus kepada pacarnya.
Tak disangka, Hanifan Yudani Kusumah justru mengeluarkan cincin dari saku jaket dan melamar sang pacar. Pipiet Kamelia, pacar Hanifan Yudani Kusumah sekaligus atlet pencak silat yang juga menyumbang medali emas untuk Indonesia ini langsung tersipu malu melihat kelakuan sang kekasih.
Berhubung keduanya merupakan atlet pencak silat, maka gaya lamaran yang mereka pakai juga unik. Pipiet Kamelia diberi dua cara untuk menjawab lamaran Hanifan Yudani Kusumah, yaitu tendangan sabit untuk menerima lamaran atau pukulan untuk menolaknya.
Pipiet rupanya memilih memberikan tendangan sabit untuk Hanifan Yudani Kusumah. Itu artinya, lamaran Hanif diterima! Sontak hal ini membuat Hanifan Yudani Kusumah berbunga-bunga. Mungkin sepanjang pengalaman Hanif sebagai atlet pencak silat, tendangan sabit dari Pipiet adalah hal yang paling dia ingat seumur hidup.
Selamat ya buat Hanifan Yudani Kusumah dan Pipiet Kamelia, sudah berprestasi, kisah cintanya manis pula! Doa netizen bersamamu.
Tag
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian