Dewiku.com - Buket bunga atau karangan bunga jadi barang lazim yang diberikan seorang cowok pada pacarnya. Namun tren sekarang ini bukan cuma bunga saja yang bisa dijadikan buket, makanan hingga lembaran uang pun bisa.
Tapi kalau terpikir untuk memberi buket uang, coba pikirkan lagi ya biar nggak kena masalah seperti cowok berikut ini.
Dilansir dari World of Buzz, Freedy TV melaporkan bahwa seorang cowok telah mendapat masalah dengan People's Bank of China, Chongqing karena memberikan karangan bunga berbentuk ‘buket uang’ kepada pacar di hari ulang tahunnya.
Menurut laporan, cowok malang tersebut dituduh perwakilan People’s Bank of China karena sengaja merusak mata uang China dan melanggar hukum negara.
Sebelum tuduhan itu dilayangkan, cowok tersebut telah mengunggah foto buket uang untuk si pacar di media sosial. Foto itu dengan cepat beredar dan viral.
Foto tersebut menunjukkan seorang cewek muda cantik mengenakan gaun putih sambil membawa buket yang dibuat murni dari uang 100 Yuan (sekitar RM60).
Nggak cuma buket, tepat di samping cewek itu ada karangan bunga hati raksasa yang terbuat dari ribuan uang kertas 100 Yuan juga. Rupanya, acara ulang tahunnya berlangsung di ruang VIP di lantai 61 sebuah hotel mewah di Chongqing. Wow, sang pacar sungguh royal dalam menunjukkan rasa cintanya ya!
Lebih lanjut terungkap bahwa pacarnya menyewa tujuh pekerja yang bekerja 10 jam untuk membuat hadiah untuk pacarnya. Secara keseluruhan, hadiah berjumlah total RM 207,500 atau Rp 730 jutaan.
Meski terlihat mewah dan sweet, tindakan si cowok sayangnya dianggap sebagai pelanggaran hukum karena para pekerja yang sedang mengerjakan hadiah itu terlihat menggunakan gunting untuk memotong uang ketika mereka membuat hadiah. Hmmm, harusnya dilipat saja ya seperti bermain origami.
Sampai saat ini belum ada kejelasan lebih lanjut apakah cowok tersebut harus membayar denda. Semoga permasalahannya cepat selesai ya, karena bagaimanapun ia hanya berusaha membuktikan cinta pada sang kekasih.
Baca Juga
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?