Dewiku.com - Kamu ingin menjadi pelari maraton? Merasa butuh tips diet yang tepat dan aman? Jika iya, kamu harus tertib mengikuti beberapa hal menyangkut nutrisi. Kamu juga mesti disiplin untuk mendapatkah hasil terbaik.
Kondisi tubuh kamu harus benar-benar kuat sebelum kamu melakukan olahraga lari jarak jauh. Dilansir dari Boldsky, berikut adalah beberapa hal yang mesti diperhatikan selama masa latihan.
1. Hidrasi yang tepat
Air mengangkut nutrisi ke sel-sel dalam tubuh dan berperan dalam detoksifikasi racun. Kamu juga tidak boleh mengalami dehidrasi karena dapat menyebabkan panas, kelelahan, peningkatan tekanan kardiovaskular serta menurunkan kinerja pelari.
Hidrasi dengan baik sepanjang hari dan pastikan untuk rehidrasi setelah latihan untuk mengganti kehilangan cairan. Intinya, jangan malas minum.
2. Buah-buahan
Buah-buahan adalah sumber vitamin, mineral, dan nutrisi sehat lainnya. Buah-buahan juga meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan memperlancar pencernaan layaknya sayuran.
Konsumsi satu buah setiap kali kamu makan.
3. Semua produk susu & daging
Kamu harus selalu memilih protein lengkap seperti semua produk susu dan daging. Ini penting untuk pemulihan dan perbaikan otot.
Baca Juga
Beberapa bahan makanan yang direkomendasikan antara lain dada ayam (tanpa kulit), putih telur, daging tanpa lemak, ikan, kerang, serta kacang-kacangan.
4. Karbohidrat
Penting untuk memastikan asupan karbohidrat yang baik selama masa latihan. Pasalnya karbohidrat merupakan sumber utama bahan bakar yang bisa memberimu energi selama latihan maupun saat lomba.
Beberapa sumber karbohidrat kaya gizi antara lain ubi jalar, jagung, asparagus, dan biji-bijian utuh sepertia oatmeal dan beras merah.
5. Hindari alkohol
Konsumsi alkohol harus dihindari selama periode latihan karena dapat menghambat kinerja dan kemajuan latihan.
Jika kamu sangat ingin untuk minum, kamu bisa minum segelas anggur atau bir. Namun, minuman terbaik tetaplah air mineral. Biarkan tubuh terhidrasi dengan air setiap saat.
Selamat mencoba tips diet ini, ya!
Artikel ini sudah dipublikasikan di HiMedik.com dengan judul Tips Diet yang Cocok Bagi Kamu yang Ingin Jadi Pelari Maraton
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?