Dewiku.com - Belakangan ini, kacamata sudah menjadi bagian dari fashion dan gaya hidup modern. Banyak orang yang menggunakan kacamata untuk menunjang penampilannya. Meskipun pakai kacamata identik dengan kelemahan pada indera pengelihatan, tapi kebanyakan cewek justru lebih tertarik dengan cowok berkacamata lho!
Sebuah survei yang dilakukan oleh SelectSpecs menunjukkan jika cewek lebih tertarik dengan cowok yang memakai kacamata. Hal ini terlihat setelah mereka melakukan survei sederhana dengan mengunakan foto dua model cowok yang dipajang di pinggir jalan umum.
Satu foto cowok memakai kacamata dan foto satunya nggak pakai kacamata.
Hasilnya, foto cowok berkacamata lebih banyak yang memilih dibandingkan foto cowok dengan mata 'telanjang'.
Menurut cewek-cewek, cowok berkacamata terlihat lebih fashionable dan seksi. Selain itu, kesan smart dari kacamata juga berpengaruh pada penilaian mereka. Untuk lebih lengkapnya, simak beberapa alasan yang bikin cewek-cewek tertarik dengan cowok berkacamata.
Terlihat cerdas
Ini adalah alasan tertinggi tentang penilaian cewek pada cowok berkacamata. Kebanyakan dari mereka menilai jika cowok yang pakai kacamata terlihat cerdas. Mereka mengaitkan cowok cerdas atau smart dengan sosok yang lebih pemilih dan lebih susah ditaklukkan.
Lebih berwibawa
Cowok berkacamata terlihat lebih punya wibawa dibandingkan dengan cowok yang nggak pakai kacamata. Hal ini juga berpengaruh pada penilaian mereka tentang ketegasan. Cowok berkacamata terkesan lebih tegas dan itu positif di mata cewek.
Seksi
Baca Juga
Banyak yang mengaitkan jika cowok terlihat seksi ketika berkacamata. Menurut mereka kacamata memberi kesan misterius dan itu meningkatkan rasa penasaran cewek pada cowok.
Fashionable
Menurut cewek-cewek, cowok berkacamata itu terlihat lebih keren dan melek fashion, sehingga dianggap sempurna untuk mendampingi cewek yang juga tertarik dengan fashion.
Gimana Girls, setuju dengan pendapat mereka? Kalau kamu suka cowok berkacamata atau yang nggak pakai kacamata?
Tag
Terkini
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari