Dewiku.com - Menulis catatan di kertas dengan tangan ternyata mempunyai manfaat yang besar, lho. Manfaat sering menulis rasa terima kasih mampu tenangkan hati.
Di zaman sekarang menulis menggunakan pensil atau pena di atas kertas mungkin sudah sangat jarang dilakukan. Sebab, fungsi kertas dan pena sudah digantikan oleh gadget yang serba bisa. Menulis catatan di gadget memang lebih praktis dan menghemat kertas.
Namun, dilansir dari laman Time, ternyata lebih banyak bersyukur memberikan dampak positif pada kesehatan mental. Salah satunya dengan cara menuliskan rasa terima kasih di atas kertas tentang hal-hal yang kita syukuri.
Peneliti mengungkapkan jika masih banyak orang yang meremehkan kekuatan mengekspresikan diri lewat tulisan sehingga membuat mereka sulit mendapatkan manfaat dari melakukan hal-hal kecil. Padahal mencurahkan isi hati di atas kertas, bisa melepaskan sedikit rasa stres dan beban yang ada di dalam diri.
Orang-orang yang suka menuliskan ucapan rasa sykur atau terima kasih secara konsisten akan mampu mempunyai semangat yang lebih positif dan meningkatkan suasana hati. Nah, rasa terima kasih bukan hanya memberikan ketenangan batin dan kebahagiaan bagi diri sendiri, namun juga untuk orang lain.
So, kamu mencoba hal sederhana dengan menulis rasa terima kasih agar mendapatkan ketenangan hati? Siapa tahu hidup kamu akan jadi lebih bahagia. Selamat mencoba!
Tag
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?