Dewiku.com - Siapa yang nggak kenal artis Korea cantik dan selalu berhasil memikat atensi ini? Yup, Suzy Bae memang terkenal banget, nih. Nggak hanya jago nyanyi, dia juga jago akting. Baru-baru saja, ia membagikan rahasianya untuk terlihat bugar dengan meredam stres.
Gimana ya, cara meredam stres ala Suzy Bae?
Dilansir dari laman Koreaboo, Suzy mengaku bahwa dirinya adalah seorang yang hobi minum. Bahkan ia bisa menghabiskan satu setengah botol soju dalam sekali waktu.
Namun, hal tersebut bukanlah cara dirinya meredam stres. Ia memilih melakukan olahraga seperti berenang untuk meredam stres.
Selain berenang, karaoke dan nge-rap jadi pilihan lain Suzy untuk meredakan tekanan. Istirahat dan mendengarkan lagu sambil bersandar di dinding pun jadi pilihannya saat stres.
Tak hanya berbagi tentang cara meredam stres, Suzy juga berbagi rahasia menjaga tubuh langsingnya. Ia menjalani diet time limit atau membatasi waktu makannya. Jadi setelah pukul enam sore, Suzy berhenti mengonsumsi makanan apapun.
Suzy juga sangat pemilih dalam urusan makanan. Ia benar-benar mengatur apa yang masuk ke dalam tubuhnya. Tak hanya kalori, banyak hal lain yang dia pertimbangkan. Dada ayam, ubi, susu rendah lemak, serta sayuran jadi menu favoritnya.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian