Dewiku.com - Pernikahan beauty vlogger Suhay Salim berhasil menyedot perhatian netizen. Pasalnya, Suhay Salim menikah dengan cara yang sangat sederhana. Dia memilih hanya menikah secara resmi di Kantor Urusan Agama (KUA).
Kabar bahagia itu dibagikan Suhay Salim melalui akun instagram pribadinya, pada Minggu (2/12/2018) kemarin. Suhay Salim juga terlihat tak berdandan ala pengantin pada umumnya. Dia juga hanya mengenakan kemeja berbalut cardigan dan celana jeans.
Penampilan sang suami pun juga sangat sederhana. Dia hanya memakai kemeja dan celana panjang biasa.
Suhay Salim memang pernah bercita-cita nikah pakai jeans saja dan ternyata benar-benar tercapai tahun ini. Kira-kira, apa saja alasannya? Dikutip dari akun Twitter @BNGPY, berikut bocorannya.
1. Malas dipajang di depan pelaminan
Selama ini pesta pernikahan identik dengan pengantin yang mesti duduk dan berdiri di hadapan para tamu. Mereka mesti siap menerima ucapan dari satu per satu tamu undangan di atas pelaminan.
Bagi Suhay Salim, hal itulah yang bikin dia malas menggelar resepsi pernikahan dan cukup nikah di KUA saja.
2. Sudah lelah mengurus persyaratan administrasi
Suhay Salim rupanya menikah dengan pria yang bukan warga negara Indonesia. Segala persyaratan administrasi sebelum pernikahan sudah membuatnya lelah. Jadi, dia tak ingin menambah beban dengan menggelar pesta pernikahan.
3. Rasional
Suhay Salim menyebut dirinya sebagai orang yang rasional. Dia tidak mau mengadakan pesta pernikahan kalau hanya karena untuk memenuhi tuntutan masyarakat. Apalagi kalau mesti bikin gaun pernikahan yang cuma sekali pakai. Menurutnya, itu tidak rasional.
Artikel ini sudah dipublikasikasikan di MataMata.com dengan judul 3 Alasan Besar Suhay Salim Nikah di KUA, Anti Ribet
Terkini
- 5 Smartwatch Terbaik yang Stylish dan Ramah di Kantong!
- Anti Ribet, Ini Solusi Mempersiapkan Buka Puasa dan Sahur yang Sat Set
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda