Dewiku.com - Duduk seharian di pelaminan dan bersalaman dengan tamu yang hadir, pasti melelahkan. Tapi begitulah budaya jadi pengantin di Indonesia. Mempelai akan didapuk jadi raja dan ratu sehari. Seringnya, duduk di pelaminan dengan pakaian pengantin bikin sang ratu gerah dan kepanasan.
Untuk mengakali hal ini, pasangan pengantin asal Malaysia membocorkan tips unik yang wajib dicoba.
Dalam sebuah foto yang viral di Twitter, tampak jika sepasang pengantin baru tengah berfoto sambil memegang buket bunga pengantin putih yang cantik. Pasangan yang masih mengenakan baju pernikahan khas Melayu tersebut tampak tersenyum bahagia.
Tidak ada yang sadar dengan hal aneh pada buket bunga pengantin itu. Yup, buket bunga pengantin ini memiliki desain yang inovatif dan anti sumuk.
Jika dilihat tampak depan, buket bunga pengantin itu terlihat wajar dan biasa saja. Namun begitu dibalik, terlihat jika sebuah kipas angin portable diikat bersamaan dengan rangkaian bunga lili warna putih.
Unik dan super kreatif, mereka merangkai buket bunga pengantin dengan kipas angin portable. Idenya simple banget, tapi dijamin bisa mengatasi rasa gerah si mempelai wanita.
Foto inspiratif ini langsung dibanjiri komentar dari netizen. Sebagian ada yang mengapresiasi ide brilian si pengantin. Banyak juga yang ingin mencoba ide ini ketika mereka menikah kelak. Hmm, leh uga nih idenya. Jadi pengen buru-buru jadi pengantin. Eh?
Terkini
- 5 Smartwatch Terbaik yang Stylish dan Ramah di Kantong!
- Anti Ribet, Ini Solusi Mempersiapkan Buka Puasa dan Sahur yang Sat Set
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda