Dewiku.com - Topi bisa dibilang termasuk salah satu aksesori favorit para lelaki. Bukan cuma bisa melindungi wajah dari panas dari sinar matahari, tetapi juga menunjang penampilan. Namun, di balik kerennya pria pakai topi, ternyata ada kekhawatiran tentang ancaman rambut rontok dan kebotakan dini.
Dikutip dari rilis Hellosehat, James Gatherwright bersama tim peneliti dari Amerika Serikat mencoba mengamati kebiasaan pakai topi pada pria dan perempuan melalui dua penelitian berbeda. Penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Plastic and Reconstructive Surgeons ini melibatkan 92 pria kembar identik dan 98 perempuan kembar identik. Walau dilakukan secara terpisah, proses pengambilan sampelnya tetap sama.
Para ahli kemudian menemukan bahwa semakin lama pria memakai topi, semakin cepat pula mereka mengalami rambut rontok di bagian temporal alias kepala bagian samping. Di sisi lain, hal serupa tidak terjadi pada perempuan.
Hanya saja, kasus kebotakan rambut pada pria sebenarnya bisa disebabkan banyak faktor, bukan hanya karena kebiasaan pakai topi. Salah satu penyebab paling umum adalah adanya dihidrotestosteron atau DHT. Hormon ini bersifat genetik. Artinya, hanya pria yang punya hormon inilah yang bakal mengalami kebotakan.
Meski begitu, tidak menutup kemungkinan topi juga dapat menyebabkan rambut pria jadi gampang rontok sehingga cepat botak. Hal itu tergantung dari jenis topi dan seberapa lama pemakaiannya.
Rambut bisa jadi botak atau menipis jika terbiasa memakai topi yang sangat ketat dalam jangka waktu lama. Hal itu karena rambut dan kulit kepala yang sering tertutup topi jadi sulit bernapas dan kekurangan oksigen.
Pemakaian topi yang terlalu ketat di kepala juga bisa menghalangi suhu panas keluar dari kepala. Akibatnya, aliran darah ke folikel rambut jadi terhambat dan memicu stres. Batang rambut pun lama-lama semakin melemah dan memicu kerontokan.
Namun, pemakaian topi tidak mengakibatkan kebotakan permanen. Rambut bisa kembali tumbuh subur dan menguat asal topi dilepas dan membiarkan rambut di kepala bernapas lega.
Selain itu, lebih baik pakai topi yang agak longgar agar aliran darah ke folikel rambut menjadi lebih lancar. Dengan begitu, kerontokan rambut bisa dicegah.
Baca Juga
Sumber : Suara.com
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?