
Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Makan malam bersama pacar seharusnya jadi hal romatis yang memberikan banyak kenangan. Bayangkan saja, menyantap makanan lezat bersama orang tersayang pasti menyenangkan. Tapi gimana kalau pacar kamu malah sibuk main handphone dan mengacuhkan kamu?
Nah, inilah yang terjadi dengan pasangan asal Cina yang videonya viral di media sosial media. Seperti yang dilansir dari Next Shark, pasangan yang sedang menikmati hidangan dengan hot pot tersebut mendadak jadi perhatian pengunjung restoran.
Drama dimulai ketika si cowok terus menerus memperhatikan handphone tanpa menghiraukan si cewek. Entah karena jengkel atau cemburu, yang jelas cewek ini sangat emosi. Dia lalu membuang handphone pacarnya ke dalam hot pot yang tersaji di atas meja.

Tanpa basa-basi, cewek ini meninggalkan cowoknya di restoran, lengkap dengan handphone yang tercemplung mangkok panas dan bonus tagihan makan malam.
Baca Juga
Herannya, cowok ini bukannya ngejar pacarnya malah sibuk menyelamatkan handphone kesayangannya.
Dengan bantuan dari seorang pelayan restoran, handphone cowok itu bisa diangkat dari mangkok panas. Namun, dalam kondisi yang diragukan, apakah masih berfungsi baik atau tidak.
Melihat pekatnya saus kuning yang melumuri handphone ini, sepertinya si cowok nggak bisa berharap banyak untuk menggunakannya lagi.
Lalu bagaimana hubungan cowok dan cewek ini? Seperti handphone yang nggak bisa diharapkan, kayaknya si cowok juga nggak punya banyak harapan dengan hubungan cintanya.
Ada yang punya kebiasaan sibuk main handphone saat sedang bersama pacar? Hati-hati, ya.
Terkini
- Kamu Terlalu Mandiri: Ketika Kemandirian Perempuan Masih Dianggap Ancaman
- Support System Seumur Hidup: Bagaimana Kakak Adik Perempuan Saling Menguatkan?
- Women News Network: Menguatkan Suara Perempuan dari Aceh hingga NTT
- Saatnya Berbagi Tugas di Dapur, Karena Memasak Bukan Hanya Tanggung Jawab Perempuan
- Lajang dan Bahagia: Cara Perempuan Menikmati Hidup Tanpa Tekanan Sosial
- Plan Indonesia dan SalingJaga Gelar Soccer for Equality, Dukung Kesetaraan Pendidikan Anak Perempuan NTT
- Paternity Leave Bukan Sekadar Cuti, Tapi Wujud Budaya Kerja yang Inklusif
- Koper Ringan, Gaya Baru Menjelajah Dunia Tanpa Beban
- Body Positivity vs Body Neutrality: Mana Jalan Terbaik Menerima Tubuh Apa Adanya?
- Wujud Kesetaraan di Dunia Transportasi, Kartini Masa Kini di Balik Kemudi