Kamis, 13 Februari 2025
Rima Sekarani Imamun Nissa : Sabtu, 29 Desember 2018 | 12:00 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Dewiku.com - Sepertinya tidak ada orang yang mau punya perut buncit, termasuk kamu. Bukan cuma bikin penampilan kurang oke, perut buncit juga dapat mengindikasikan adanya beberapa penyakit.

Sayangnya tanpa kamu sadari, ada banyak kebiasaan buruk sehari-hari yang ternyata adalah penyebab perut buncit. Jadi, lebih baik kamu menghindarinya sejak sekarang.

Kebiasaan apa saja, ya?

1. Makan terlalu cepat

Makan terlalu cepat bisa membuat perut kembung. Hal itu karena kamu jadi menghirup banyak oksigen saat makan. Kebiasaan ini juga bisa membuat pencernaan bermasalah.

2. Stres berlebihan

Stres tentu tidak hanya mempengaruhi kesehatan mental, tapi juga fisik. Stres bisa mengubah  pergerakan aliran darah dari saluran pencernaan. Efeknya, perutmu bisa terlihat buncit.

Ilustrasi kelelahan bekerja. (Unsplash/Tim Gouw)

3. Tidak cukup tidur

Kurang tidur dapat membuat kamu ingin makan lagi dan lagi. Rasa lapar yang kerap menghantui saat begadang bakal membuat kamu banyak menyantap makanan karbohidrat.

4. Duduk seharian

Kebiasaan ini pasti juga sering kamu lakukan, apalagi jika kamu adalah pekerja kantoran. Duduk seharian bisa memperlambat saluran pencernaan, termasuk menyebabkan susah buang air besar.

Ilustrasi pekerja perempuan. (Unsplash/Andrew Neel)

5. Sering menyantap makanan olahan

Hindari produk makanan olahan, seperti burger, sosis, dsb. Makanan cepat saji juga bisa bikin perut buncit karena mengandung banyak pengawet. Lebih baik pilih buah, sayur, gandum, atau kacang sebagai pengganti.

 

Sumber : HiMedik.com/Yuliana Sere

BACA SELANJUTNYA

Mata Lelah Lihat Layar Smartphone? Ini Solusinya