Dewiku.com - Wanchaleom Jamneanphol adalah seorang Youtuber Thailand yang juga memakai nama mixbigmouth untuk nama media sosialnya. Ia baru-baru ini diserang setelah mengritik gaun yang dikenakan oleh finalis Miss Universe asal Thailand, Sophida Kanchanarin.
Dilansir dari laman NextShark, seorang pengusaha kaya asal Thailand sekaligus politisi bernama Kitjanut Chaiyosburana, melihat postingan Wanchaleom Jamneanphol di media sosial.
Postingan tersebut menggambarkan secara tidak langsung jika gaun biru elegan yang dibuat oleh Putri Sirivannavari Nariratana untuk Miss Thailand itu dianggap jelek.
''Saya tidak dapat menerima bahwa seseorang yang terkenal di dunia online menyatakan pendapat negatif yang mempengaruhi negara,'' kata Kitjanut Chaiyosburana.
Ia juga menggambarkan jika postingan tersebut adalah konten yang tidak bertanggung jawab.
Kitjanut Chaiyosburana juga mengajukan tuntutan hukum yang kemudian diterima oleh divisi penindasan kejahatan teknologi kepolisian Thailand.
Postingan Facebook yang dibuat oleh Wanchaleom Jamneanphol dan mengundang kritik pedas itu sekarang telah dihapus. Ia juga bersikeras bahwa dia tidak mempunyai niat untuk menghina atau tidak menghormati institusi tinggi.
Berdasarkan hukum pidana Thailand pasal 112 atau yang dikenal sebagai hukum lese majeste, disebutkan bahwa siapa pun yang menghina atau mencemarkan nama baik keluarga kerajaan atau kepala daerah, dapat menghadapi hukuman tiga hingga 15 tahun penjara.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian