Dewiku.com - Beberapa hari yang lalu, beredar video Tjhai Chui Mie, Walikota Singkawang, Kalimantan Barat sedang marah-marah dengan seorang kontraktor karena pengerjaan drainase yang nggak sesuai standar. Video berdurasi singkat ini kemudian viral di media sosial.
Banyak yang menyamakan sosok walikota cantik ini dengan Tri Rismaharini, Walikota Surabaya yang juga terkenal galak jika menemukan hasil kerja yang tidak beres. Bahkan, nama Ahok juga dikaitkan-kaitkan dengan sosok Tjhai Chui Mie karena keduanya sama-sama memiliki kedisiplinan tinggi.
Di balik sosoknya yang tegas, ternyata Tjhai Chui Mi adalah seorang walikota yang dicintai oleh warganya. Berkat kerja keras dan kedisiplinannya, Tjhai Chui Mie bisa membuat Kota Singkawang maju dan namanya jadi lebih terkenal dari ibukota provinsi Kalimantan Barat, Pontianak.
Meskipun sudah menjadi pejabat, Tjhai Chui Mie tetap mempertahankan kesederhanaannya. Dia juga nggak segan blusukan ke berbagai lokasi untuk mengecek kondisi di lapangan.
Dalam bekerja, walikota keturunan Tionghoa ini kerap terlihat menonjolkan busana yang mengangkat nilai-nilai budaya lokal. Dia gemar menggunakan batik dan kain khas daerah lainnya.
Seperti kebanyakan keturunan Tionghoa lainnya, Tjhai Chui Mie juga bangga dengan budaya nenek moyangnya. Untuk memperlihatkannya hal itu, dia sering memilih baju dengan nuansa merah yang identik dengan budaya Tionghoa.
Dengan gaya busana seperti ini, Tjhai Chui Mie juga ingin menyuarakan jika Singkawang adalah bagian dari Indonesia, sebuah negara multietnis tapi begitu mencintai perbedaan.
Terkini
- Anti Ribet, Ini Solusi Mempersiapkan Buka Puasa dan Sahur yang Sat Set
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?