Dewiku.com - Selain gaun terbaik dan terburuk di red carpet Golden Globes, ada hal lain yang lebih mencuri perhatian. Adanya sosok wanita yang menjadi photobomb di Golden Globes benar-benar sukses bikin orang salah fokus. Viral di media sosial, seperti apa sosok asli yang disebut dengan #FIJIwatergirl itu?
Wanita tersebut bernama Kelleth Cuthbert. Sosoknya viral setelah membawa beberapa botol air minum dengan merek FIJI dan selalu menjadi photobomb di belakang para artis yang sedang berada di red carpet.
Ternyata ia berprofesi sebagai seorang model yang berasal dari Kanada. Selain itu, sepertinya penampilan Kelleth Cuthbert sebagai model photobomb memang disengaja dalam rangka promosi produk air mineral tersebut.
Diketahui bahwa FIJI menjadi salah satu sponsor di Golden Globes sejak tahun 2015. Merek air mineral ini pun mengunggah momen yang viral tersebut di akun resmi Instagramnya.
Kelleth Cuthbert si sosok FIJI Water Girl, memang selalu melihat ke arah kamera, seakan memang berharap dipotret bersama para selebriti di karpet merah.
Mengulik lebih jauh tentang Kelleth Cuthbert, ia adalah seorang model dari agensi Wilhemina. Itu adalah agendi yang sama saat pertama kali Kendall Jenner mulai terjun di dunia model.
Model cantik yang viral ini sudah mempunyai kurang lebih 158 ribu followers di Instagram pribadinya. Pada Selasa (08/01/2019) ini, ia pun mengunggah foto yang menunjukkan bahwa dirinya sedang diundang dalam acara talkshow bergengsi The Late Late Show with James Corden.
Tag
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?