Dewiku.com - Mantan tunangan Denny Sumargo, Dita Soedarjo, terlihat mengelap lantai kafe sambil menunduk dan jongkok. Dengan seragam lengkap, Dita tampak melakukan tugas layaknya pelayan kafe pada umumnya, mulai dari mengepel lantai, melayani tamu, hingga menerima orderan.
Dalam akun Instagram pribadinya, Dita menulis caption tentang beratnya pekerjaan yang dijalani pelayan restoran. Butuh keikhlasan tinggi untuk menjalani pekerjaan seperti itu.
Bahkan, Dita Soedarjo mengibaratkan ikhlas itu seperti keset yang letaknya selalu di kaki. Meski begitu, menurut Dita, tugas keset cukup mulia, yaitu membersihkan kaki dari kotoran, debu, atau becek.
''Keset tidak pernah dan tidak boleh mengeluh. Mana ada keset yang boleh berpendapat. Sekotor apapun, tempatnya tetap di situ,'' tulisnya dalam caption foto Instagram yang diunggah bersamaan dengan videonya jadi pelayan toko.
Dalam akhir caption panjangnya, Dita menuliskan jika pelajaran paling berharga buat dirinya hari itu adalah memahami kata ikhlas melalui perumpamaan keset.
''Keset adalah salah satu bagian rumah yang setia membersihkan walaupun keberadaannya sering tak dianggap. Tahap keikhlasan tertinggi terjadi ketika kita rela menempatkan diri sebagai keset.''
''Pelajaran yang sangat berharga today!'' tutupnya.
Rupanya sosialita cantik ini sedang ingin merasakan beratnya bekerja dari bawah. Wajar saja kalau Dita Soedarjo penasaran dengan pekerjaan pelayan kafe.
Status sosialnya sebagai putri konglomerat membuatnya hidup bergelimang harta, sehingga sulit baginya untuk merasakan hidup mulai nol. Melalui pengalaman, semoga Dita Soedarjo jadi benar-benar memahami apa arti kerja keras dan ikhlas.
Baca Juga
Terkini
- Anti Ribet, Ini Solusi Mempersiapkan Buka Puasa dan Sahur yang Sat Set
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?