Dewiku.com - Bulan September tahun lalu, Justin Bieber sudah mendaftarkan pernikahannya dengan Hailey Baldwin secara hukum, namun resepsi pernikahan keduanya belum juga digelar. Apakah mereka sedang berhemat?
Jawabannya tentu tidak!
Justru Justin Bieber dan Hailey Baldwin sedang merencanakan resepsi pernikahan super mewah pada bulan Maret mendatang. Saking mewahnya, mereka bahkan hanya mengundang kalangan kelas A sebagai tamu lho.
Dilansir dari Cosmopolitan, awalnya, Justin dan Hailey akan menggelar resepsi pernikahan pada Januari 2019. Karena alasan belum siap dan segalanya belum matang, maka tanggal resepsinya diundur bertepatan dengan ulang tahun Justin Bieber, tanggal 1 maret 2019.
Justin sangat bahagia dengan pernikahannya dan ingin mengingatnya seumur hidup, sehingga dia sengaja memilih hari ulang tahunnya sebagai pengingat bahwa dia memiliki status baru di umurnya yang ke-25.
Untuk konsep pernikahannya sendiri, Justin menginginkan konsep pernikahan yang nggak biasa. Spektakuler dan fantastis.
Dia dan hailey disebut-sebut ingin menikah dengan sempurna dan nggak terlupakan.
Awalnya, pernikahan fantastis ini akan diadakan di Kanada, namun karena pertimbangan cuaca yang nggak menentu, mereka mengurungkan niatnya dan memilih Los Angeles sebagai lokasi pernikahan.
FYI, Kylie Jenner dan Travis Scott akan jadi tamu undangan mereka lho. Waw, kamu kebagian undangan juga nggak?
Baca Juga
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?