Dewiku.com - Masih bingung soal cara paling efektif untuk menurunkan berat badan? Rajin jalan kaki di ruang tamu mungkin bisa jadi solusi alternatif.
Dilansir dari New York Post, ukuran baju seorang nenek 86 tahun bernama Jessica Slaughter mengecil dari 22 ke 4 berdasarkan standard pengukuran Amerika Serikat. Rahasianya? Dia hanya berjalan-jalan pagi yang lama di apartemen satu kamarnya.
''Bahkan saat masih kecil di Mississippi, saya selalu menjadi anak paling gemuk di kelas. Saya sering digoda. Saya tidak tahu bagaimana supaya bisa berhenti makan,'' ujar dia mengenang betapa beratnya memiliki berat badan berlebih.
Jessica mengaku telah berjuang melawan obesitas selama puluhan tahun. Berat badan Jessica kemudian sukses turun sebanyak 54 kg melalui rutinitas jalan kaki sebanyak 3.000 langkah di dapur dan ruang tamu.
''Saya memilih menurunkan berat badan daripada tetap gemuk,'' ungkap perempuan asal St Louis ini.
Ia pun mengaku tak ingin mati karena obesitas. Lemari es Jessica kini penuh dengan sayuran. Pasalnya selain berkomitmen pada rutinitas berjalannya, dia juga berhenti minum alkohol dan menjadi vegan.
Jessica pun berharap, para lansia bisa mengikuti contoh yang ia berikan dan menemukan harapan darinya. Menurunkan berat badan ternyata bisa dilakukan melalui hal-hal sederhana.
''Saya hanya ingin para lansia tahu, hanya karena kita sudah mencapai usia tertentu, kita tidak harus berhenti hidup. Saya ingin memberi tahu mereka bahwa ada cara hidup yang lebih baik jika mereka mau,'' kata Jessica. (Himedik.com/Eleonora Padmasta Ekaristi Wijana)
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian