Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Setiap Tahun Baru Imlek, masyarakat China percaya bahwa mereka dapat melihat peruntungan di masa mendatang melalui simbol shio serta keterkaitannya dengan tahun lahir. Itulah mengapa ramalan shio menjadi begitu populer menjelang Imlek.
Pada 2019, Tahun Babi Tanah akan dimulai pada 5 Februari mendatang. Ternyata ada beberapa shio yang diramalkan kurang beruntung.
Dilansir dari Suara.com, menurut Ahli Feng Shui, Suhu Yo, inilah empat shio kurang beruntung di Tahun Babi Tanah ini.
1. Shio Babi
Baca Juga
Meski menjadi tahun babi, tapi mereka yang lahir di tahun 1935, 1947, 1959, 1971, 1983, 1995, atau 2007 justru memiliki nasib yang kurang baik sepanjang tahun ini. Menurut Suhu Yo, akan ada banyak masalah yang cukup sulit diselesaikan, apalagi dalam masalah karier.
Semua itu karena orang dengan shio babi tidak memiliki ketenangan jiwa yang baik di tahun ini. Jika masih tetap ingin bertahan di tengah kesulitan yang ada, sebaiknya jangan pernah menunda-nunda pekerjaan. Hindari juga hal-hal yang emosional.
2. Shio Macan
Mereka yang lahir di tahun 1926, 1938, 1950, 1962, 1974, 1986, 1998, 2010, sebaiknya hindari rasa malas dan menunda-nunda melakukan sesuatu, khususnya dalam hal karier. Kata Suhu Yo, sekali saja terjebak dengan rasa malas, shio macan akan sulit untuk bangkit lagi.
Pada Tahun Babi Tanah ini pula, akan banyak cekcok dan pertengkaran dengan orang-orang di sekitar. Jaga komunikasi agar semua berjalan lancar.
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby